Share

Lazio Enggan Jual Milinkovic-Savic

Bagas Abdiel, Okezone · Rabu 20 Juni 2018 01:11 WIB
https: img.okezone.com content 2018 06 19 47 1911742 lazio-enggan-jual-milinkovic-savic-u1T0Fnxcn1.jpg Sergej Milinkovic-Savic (Foto: AFP)
A A A

LAZIO – Presiden Lazio, Claudio Lotito, akhirnya buka suara terkait ketertarikan para klub-klub besar untuk merekrut sang gelandang, Sergej Milinkovic-Savic pada bursa transfer musim panas 2018. Hasilnya, Lazio tak memiliki niatan untuk menjual pemain berpaspor Serbia itu.

Sky Sport Italia, Rabu (20/6/2018), melaporkan Lazio langsung memasang harga tinggi agar sang pemain tidak lepas. Lazio pun menawarkan harga sekira Rp120-150 juta euro (Rp1,9-Rp2,4 triliun) jika para klub-klub besar memang ingin membelinya.

Sergej Milinkovic-Savic (Foto: Reuters)

“Saya memahami semua minat, karena dia adalah pemain yang baik. Namun, tak satu pun dari kami, terutama saya untuk menjualnya,” ungkap Claudio, mengutip dari Football Espana, Rabu (20/6/2018).

Baca juga Barcelona Ikut Bidik Milinkovic-Savic

Sejumlah klub besar seperti Real Madrid, Juventus, Manchester United dan Barcelona pun dilaporkan sangat meminati Milinkovic-Savic. Akan tetapi tampaknya Madrid memiliki peluang untuk bisa mendatangkannya. Pasal harga tinggi tersebut diperkirakan hanya mampu dilakukan oleh Los Blancos –julukan Madrid.

Sergej Milinkovic-Savic

Sementara itu Juventus pun sangat berharap-harap cemas untuk bisa memasukkan sang pemain dengan melakukan kesepakatan penukaran pemain. Sedangkan harapan Man United untuk mendatangkannya sedikit sulit dengan harga tinggi tersebut.

Pada musim ini Milinkovic-Savic telah membuat 14 gol dan 19 assist di semua kompetisi bersama Lazio. Penampilan pemain berusia 23 tahun itu di laga perdana bersama Tim Nasional (Timnas) Serbia pun telah membuat kesan yang apik.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini