Share

Tim Indonesia Waspadai Mongolia & China

Putri Utami, Jurnalis · Rabu 15 April 2015 20:17 WIB
https: img.okezone.com content 2015 04 15 43 1134713 piala-presiden-tim-indonesia-waspadai-mongolia-china-7Ip8GtDD0w.jpg Tinju (Foto: Shutterstock)
A A A

MAKASSAR – Pengurus Pusat Persatuan Tinju Amatir Indonesia menyatakan Indonesia harus mewaspadai Mongolia dan Rusia di Kejuaraan Tinju Internasional Piala Presiden yang berlangsung pada 19–25 April 2015. Pasalnya, perkembangan tinju di dua negara tersebut cukup maksimal.

Petinju asal Mongolia sudah mengantongi pengalaman di turnamen bergengsi seperti Olimpiade. Di Olimpiade London, petinju putra Mongolia bernama Munkh-Erdene Uranchimeg sukses menjadi yang terbaik di kelas 64 kilogram.

Selain Mongolia dan Rusia, lawan lain yang patut diwaspadai oleh Indonesia adalah Irak dan Iran. Turnamen ini akan dihadiri oleh 200 petinju dari 25 negara yakni Banglades, Australia, Rusia, Korea Selatan, Jepang, Mesir, Butan, Malaysia, Mongolia, Nepal, Filipina, Qatar, Singapura, Suriah, China Taipe, Thailand, Kamboja, India, Hongkong, Sri Lanka, Mauritius, Myanmar, dan Indonesia sendiri.

"Saya lihat Mongolia dan Rusia memang menjadi lawan yang sulit. Namun, kami tetap berharap seluruh atlet untuk fokus agar mampu menampilkan kemampuan terbaiknya," kata Ketua Bidang Teknik dan Kepelatihan PP Pertina, John Amanupunyo, seperti dilansir di laman resmi Antara, Rabu (15/4/2015).

"Seluruh atlet juga sudah bertolak ke Palembang hari ini. Kita akan terus berupaya memanfaatkan waktu tersisa untuk mematangkan kemampuan seluruh petinju," sambungnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini