Share

Duet Jonez Menggila, Persib Hancurkan PSM 3-0

Oris Riswan, Okezone · Rabu 23 Mei 2018 22:40 WIB
https: img.okezone.com content 2018 05 23 49 1901940 duet-jonez-menggila-persib-hancurkan-psm-3-0-4GU1e8BbBZ.jpeg Suasana pertandingan Persib vs PSM. (Foto: Oris Riswan/Okezone)
A A A

BANDUNG - Persib Bandung berpesta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (23/5/2018) malam WIB. Menjamu PSM Makassar,  tim berjuluk 'Maung Bandung' menang dengan skor meyakinkan 3-0.

Gol kemenangan Persib diciptakan duet Jonathan Bauman-Ezechiel Ndouassel (Jonez). Ezechiel mencetak dua gol pada menit 38 dan 53. Sedangkan satu gol lagi dicetak Bauman pada menit 81.

Babak pertama

PSM tampil menggebrak sejak awal laga. Di detik-detik awal, mereka memiliki peluang melalui sepakan Rizky Pellu dari sudut sempit. Tapi, bola hasil sepakannya melenceng dari sasaran.

Menit kedua, Persib memiliki peluang emas melalui tendangan bebas yang dieksekusi In-Kyun Oh. Sial, bola melintas tipis dari gawang PSM.

PSM membalas tekanan. Pada menit ketiga, peluang diciptakan Marc Klok melalui sepakan melengkung dari luar kotak penalti. Upaya tidak berbuah hasil. Bola hasil sepakan Klok bergerak menyamping dari sasaran.

Menit ke-10, aksi Ezechiel Ndouassel membuat lini belakang PSM ketar-ketir. Sempat menggiring bola ke kotak penalti, Eze melepas sepakan. Bola ditepis kiper Rivky Mokodompit. Bola liar kemudian disapu pemain belakang PSM.

Semenit berselang, Eze melepas sundulan memanfaatkan umpan hasil sepak pojok. Gol tak kunjung lahir. Bola hasil tandukannya melenceng ke kanan gawang.

(Persib vs PSM. Foto: Oris Riswan/Okezone)

Persib memiliki peluang pada menit ke-17 melalui tandukan Bauman. Dewi Fortuna belum berpihak. Lagi-lagi bola melambung dari sasaran. Skor masih 0-0.

PSM sendiri berkali-kali membalas serangan Persib. Salah satunya pada menit menit 29. Tapi, upaya 'Juku Eja' juga tak berbuah gol.

Ezechiel berupaya keras menggiring bola di kotak penalti pada menit ke-34. Dalam posisi sempit dan ditempel pemain belakang PSM, Eze melepas sepakan keras. Bola hasil sepakannya melambung di atas gawang PSM.

GOOLLLL!!! Persib memecah kebuntuan pada menit 38 melalui eksekusi penalti Ezechiel Ndouassel. Dengan tenang, Eze mampu mengecoh kiper Rivky Mokodompit. Skor menjadi 1-0 untuk keunggulan 'Maung Bandung'.

Penalti sendiri diberikan wasit Agus Fauzan setelah bola mengenai lengan salah seorang pemain PSM di kotak penalti.

Sementara hingga laga berakhir, kedua tim tak mampu menciptakan gol tambahan. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Babak kedua

Memasuki babak kedua, PSM menarik Wasiyat Hasbullah dan memasukkan Bruce Djite untuk menambah daya serang. Beberapa peluang pun sempat tercipta oleh kedua tim di awal-awal babak kedua.

GOOLLL!!! Persib menambah keunggulan menjadi 2-0 pada menit 53. Kali ini, kembali giliran Ezechiel yang mencetak gol.

Gol tercipta setelah Ghozali Siregar mengirim bola hasil sepak pojok. Bola dengan mudah ditanduk Ezechiel dan bersarang mulus di gawang PSM.

Unggul 2-0, Persib justru tampil makin semangat untuk menambah skor. Sebaliknya, PSM belum menyerah. Mereka memberikan perlawanan sengit.

Untuk memperkuat lini tengah, PSM memasukkan Rasyid Bakri pada menit 58. Ia menggantikan peran yang sebelumnya diisi Rizky Pellu.

Permainan PSM pun lebih menggigit. Berkali-kali mereka membombardir pertahanan Persib. Tapi, lini belakang Persib mampu menghalau serangan.

(Persib vs PSM. Foto: Oris Riswan/Okezone)

Sebaliknya, Persib juga berkali-kali menyerang. Meski begitu, upaya Persib juga belum berbuah gol tambahan.

Untuk memperkuat lini tengah, Persib menarik Febri Hariyadi pada menit 80. Ia digantikan Eka Ramdani.

GOOLLL!!! Persib unggul 3-0 pada menit 81. Kali ini, pencetak gol adalah Jonathan Bauman. Gol tercipta setelah Ghozali Siregar melepas crossing mendatar.

Bola ditangkap kiper Rivky Mokodompit. Tapi, bola kemudian terlepas dan langsung disambar Bauman. Bola pun bersarang di gawang PSM.

Menit 85, PSM kehilangan Fauzan Zamal. Ia keluar setelah mengantongi dua kartu kuning yang berujung kartu merah dalam pertandingan tersebut.

Dalam posisi unggul, Mario Gomez memberi kesempatan bermain pada pemain muda Agung Mulyadi. Pemain berposisi winger itu masuk pada menit 87 menggantikan Jonathan Bauman. Itu jadi debut Agung di Liga 1 bersama Persib.

Sementar hingga laga berakhir, skor tetap bertahan 3-0 meski kedua tim sama-sama ngotot mencetak gol.

Susunan pemain:

Persib: M Natshir (GK), Ardi Idrus (90+2' Tony Sucipto), Bojan Malisic, Victor Igbonefo, Supardi Nasir (C), Dedi Kusnandar, Ghozali Siregar, Febri Hariyadi (80' Eka Ramdani), In-Kyun Oh, Jonathan Bauman (87' Agung Mulyadi), Ezechiel Ndouassel

Pelatih: Mario Gomez

PSM: Rivky Mokodompit (GK), Abdul Rahman, Fauzan Zamal, Steven Paulle, Wasyiat Hasbullah (45' Bruce Djite), Zulkifli Syukur (C), Marc Klok, Rizky Pellu (58' Rasyid Bakri), Willem Jan Pluim, Ferdinand Sinaga (84' Saldi), Guy Junior

Pelatih: Robert Rene Alberts

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini