Share

Ekor Kemacetan Tol Cipali Sampai Cikampek, Polisi Berlakukan Contraflow

Dwi Ayu Artantiani , Okezone · Rabu 13 Juni 2018 17:45 WIB
https: img.okezone.com content 2018 06 13 525 1910143 ekor-kemacetan-tol-cipali-sampai-cikampek-polisi-berlakukan-contra-flow-mPnSI4LbZl.jpg Arus Lalu Lintas di Tol Cipali (foto: Dwi Ayu A/Okezone)
A A A

CIREBON - Kepadatan di Ruas Tol Cikopo- Palimanan (Cipali) terus terjadi, bahkan ekor kemacetan sudah mencapai wilayah Jakarta-Cikampek (Japek). Polisi pun memberlakukan contraflow di KM 83-87 Tol Cipali.

Vice President Director PT Lintas Marga Sedaya, Firdaus Azis mengungkapkan sekira pukul 12.45 arus lalu lintas di tol Cipali padat merayap dan cenderung berhenti.

Untuk itu, PT LMS bersama dengan Kepolisian wilayah dan posko terpadu Cikopo memberlakukan contraflow di KM 83 hingga 87 untuk mengurai kemacetan. Rencananya akan dibuatkan one way dari Japek ke Kalijati.

Contra Flow di Cipali (foto: Ist)Conta Flow di Tol Cipali (Foto: Ist)

"Di bagian Barat terdapat beberapa titik kemacetan yang disebabkan perlambatan kendaraan yang parkir di bahu jalan. Sedangkan di bagian Timur, one way diberlakukan di KM 162 hingga 169 dengan sistem buka tutup," terangnya, Rabu (13/6/2018).

Namun demikian, katanya, kendaraan yang melintas di Tol Cipali di GT Palimanan (keluar dan masuk, arah Cirebon dan Jakarta) sebanyak 29.496 unit kendaraan. Jumlah ini mengalami penurunan 7,65 persen dari kemarin yang mencapai 31.938 unit.

Rata-rata arus lalu lintas exit 2.408 kendaraan/jam, untuk arah Jawa Tengah menuju Jakarta sebanyak 6.451 kendaraan dan arah Jakarta menuju Jawa Tengah 23.045 kendaraan dengan membuka 26 gardu.

"Dua hari menjelang lebaran, volume kendaraan semakin bertambah. Kami telah menyediakan 6 unit Videotron untuk memberikan info lalu lintas kepada pengendara agar mereka bisa mengatisipasi maupun mencari jalur alternatif di luar tol. Rest area juga sudah mulai padat," tuturnya.

"Oleh karena itu kami merekomendasikan kepada pengendara yang ingin beristirahat bisa di luar tol dan mohon untuk tidak parkir di bahu jalan karena bisa menyebabkan kemacetan dan antrian yang panjang. Kami sudah membagikan buku wisata kuliner halal sejak kemarin dan hari ini untuk memberikan informasi tempat-tempat makan di luar tol," sambung Firdaus.

Ia menambahkan, sesuai aturan yang dirilis oleh Kementerian Perhubungan, Tol Cipali juga memberlakukan larangan truk golongan 3, 4 dan 5 selain untuk angkutan BBM dan sembako untuk masuk ke area tol mulai kemarin hingga 14 Juni 2018 pukul 00.00 WIB.

"Kami juga tidak bosan-bosannya mengimbau kepada para pemudik untuk selalu mengutamakan keselamatan, mulai dari cek kondisi fisik mobil seperti tekanan ban, mengisi penuh BBM sebelum masuk tol, menjaga jarak aman dengan kendaraan di depannya, serta beristirahat jika mengantuk," pungkasnya.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fid)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini