Share

Kumpul Bareng Anak SMP, Sri Mulyani Merasa Lebih Muda

Giri Hartomo , Okezone · Jum'at 13 Juli 2018 20:35 WIB
https: img.okezone.com content 2018 07 13 20 1922145 kumpul-bareng-anak-smp-sri-mulyani-merasa-lebih-muda-QeFZmf9bLQ.jpg Foto: Sri Mulyani Kumpul dengan Anak SMP (Giri/Okezone)
A A A

JAKARTA - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menghadiri acara Seminggu Bersama Keluarga Kementerian Keuangan (SBKK). Program ini sendiri merupakan pertukaran pelajar tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang diikuti oleh 13 peserta pelajar dan 13 peserta mahasiswa PKN STAN

Program ini sendiri bertujuan untuk mempromosikan nilai kebhinekaan, perdamaian, toleransi, nilai budaya, tugas dan fungsinya. Dalam acara tersebut, Sri Mulyani mengaku merasa lebih muda dan terharu karena bisa berkumpul dengan anak-anak SMP yang paham dan mengerti arti kebhinekaan.

"Menjadi lebih muda. Dan lebih terharu ini kesan paling tidak kalian tinggal di sebuah keluarganya yang berbeda sekali yang tidak kenal sama sekali. Ada kakak, ada adik yang tadinya bukan kakak," ujarnya dalam acara SBKK di BPPK, Jakarta, Jumat (13/7/2018).

 

Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu menyebut untuk menjadi orang Indonesia dan cinta negara bukan melulu tentang lagu Indonesia Raya dan Bendera Merah Putih.

"Anda sering nyanyi Indonesia raya, Sabang Merauke atau Tanah Airku Indonesia. Kita selalu menyanyikan tapi kadang-kadang kita tidak pernah menanyakan menjadi Indonesia itu apa," jelasnya.

Menurut Ani sapaan akrabnya, untuk menjadi dan mengenali Indonesia perlu latihan. Karena menurutnya, dengan cara latihan maka seseorang bisa mencintai negaranya dengan tulus.

"Ini perjalanan yang ingin saya dengar dari Anda semua. Ternyata mencintai Indonesia harus pakai latihan. Kayak tadi nari harus pakai latihan. Kalau enggak latihan mencintai seadanya. Kalau seadanya kadang-kadang salah taruhnya. Pas lagi diomongin dikit tersinggung ya banyak banget," jelasnya.

 

Ani menjelaskan, dengan cara latihan juga bisa mengetahui di mana letak kebanggaannya. Jika miliki rasa bangga, maka orang tersebut akan marah jika ada orang lain yang berani untuk menghinanya.

"Kita tahu di mana letak kebanggaan harga diri tahu cara menghargai diri kita sendiri dan orang lain," tegasnya.

Ani juga menyebut dalam mencintai Indonesia juga perlu untuk mengenali dan menemukan dulu apa itu Indonesia. Karena jika sudah mengenali, maka akan timbul rasa sayang.

"Hari ini kita perlu untuk menyadarkan diri yang namanya Indonesia artinya apa perlu dicari ditemukan dan dikenali. Kalau sudah dikenali akhirnya disayang." jelasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(dni)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini