Share

Tanaman Liar Bikin Kawasan Sederhana di Italia Terasa Seperti Surga

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis · Rabu 25 Juli 2018 21:00 WIB
https: img.okezone.com content 2018 07 25 406 1927326 tanaman-liar-bikin-kawasan-sederhana-di-italia-terasa-seperti-surga-Jkme5XOCUp.JPG Tanaman liar di Italia (Foto: Reuters)

KEINDAHAN serta rahasia alam memang tak bisa dipahami dengan akal sehat manusia. Kondisi geografis yang tadinya gersang sekejap bisa menjadi cantik layaknya lukisan setelah tumbuh berbagai bunga. Dataran tinggi Castelluccio di Italia menjadi contoh terbaiknya.

Kawasan tersebut tadinya adalah hamparan tanah yang tidak menarik. Akan tetapi, seiring tumbuhnya bunga-bunga liar, Castelluccio kemudian terlihat cantik sehingga dikira hasil lukisan dari Claude Monet, pelukis terkemuka Prancis.

Beragam jenis bunga tumbuh sumbur di Castelluccio seperti poppy, aster (daisy), dan cornflower yang menjadi daya tarik utama di mata wisatawan. Belum lagi, kawasan tersebut juga ditumbuhi sejenis kacang-kacangan berwarna cokelat yang dihargai tinggi oleh para koki terkemuka di dunia.

 (Baca Juga:4 Gaya Liburan Mewah Zaskia Gotik di Eropa)

“Bunga-bunga yang tumbuh semuanya liar. Mereka dibawa ke sini sejak lama oleh mesin pengirik tua yang digunakan di tempat lain untuk memanen kacang-kacangan dan gandum. Lalu sedikit demi sedikit tumbuhan itu mulai berkoloni dan bertumbuh bersama dengan kacang-kacangan,” ujar seorang petani bernama Antonio Barcaroli, mengutip dari Reuters, Rabu (25/7/2018).

Ternyata, bunga-bunga liar tersebut tidak hanya terlihat cantik. Batang dari bunga liar tersebut membantu menopang tanaman kacang-kacangan.

 (Baca Juga:5 Miliarder Ini Tidak Ingin Mewariskan Hartanya Kepada sang Anak)

Kawasan tersebut saat ini tengah berupaya memulihkan diri setelah dihantam gempa dahsyat pada 2016. Bencana tersebut membuat jalan utama di Castelluccio rusak berat hingga mengganggu musim panen. Akan tetapi, saat ini kawasan tersebut seakan memberi rasa damai bagi pengunjung.

“Pemandangan yang damai ini serasa di surga. Benar. Jika Anda seorang yang beriman, Anda akan menemukan kedamaian serta merasa lebih dekat dengan Tuhan,” ujar pengunjung bernama Renato Bartolucci.

 

Ia tidak asal membual. Pemandangan di Castelluccio, terutama pada malam hari, tampak indah. Hamparan tanaman berwarna merah, ungu, kuning, dan hijau tersebut terlihat sedap dipandang mata. Kombinasi warna tersebut sangat cocok untuk diabadikan dalam foto atau istiliah kekinian, instagramable.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(tam)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini