Share

Chelsea Unggul 2-0 atas Huddersfield di Babak Pertama

Admiraldy Eka Saputra, Jurnalis · Sabtu 11 Agustus 2018 22:01 WIB
https: img.okezone.com content 2018 08 11 45 1935243 chelsea-unggul-2-0-atas-huddersfield-di-babak-pertama-o7eJFjSoVo.JPG Jorginho bawa Chelsea unggul 2-0 atas Huddersfield Town di babak pertama (Foto: Reuters)
A A A

HUDDERSFIELD – Chelsea melakoni laga perdana mereka di kompetisi Liga Inggris 2018-2019. Skuad besutan Maurizio Sarri itu akan bertandang ke John Smith Stadium yang merupakan markas kebanggaan Huddersfield Town FC. Hingga babak pertama selesai, Chelsea unggul dengan skor 2-0.

Jalannya pertandingan

Babak pertama

Chelsea yang berambisi meraih poin penuh pada laga perdana mereka pada gelaran Liga Inggris 2018-2019 langsung mengambil alih jalannnya permainan sejak awal babak pertama. Alvaro Morata dan rekan-rekan jelas membutuhkan kemenangan guna memantapkan langkah mereka di awal musim ini.

Usaha mereka untuk memegang kendali di awal babak pertama berbuah manis. Memasuki menit 20 mereka mulai mampu membongkar pertahanan ketat yang diterapkan para pemain Huddersfield. Pelatih mereka, Maurizio Sarri menginstruksikan anak asuhnya untuk menerapkan pertahanan garis tinggi.

Menit 34 Chelsea memecah kebuntuan lewat aksi Kante. Pemain asal Prancis itu berhasil meneruskan umpan silang dari Willian melalui sepakan voli. Bola sempat memantul ke tanah sebelum meluncur deras ke pojok kiri gawang. The Blues-julukan Chelsea – mencetak gol pertama mereka di ajang Liga Inggris musim ini.

Unggul satu gol tak membuat para penggawa Chelsea menurunkan tempo permainan. Mereka terus menebar serangan ke daerah pertahanan lawan. Hasilnya, tim London tersebut akhirnya mampu menggenapkan keunggulan mereka di menit akhir babak pertama.

Melalui pemain anyar mereka, Jorginho, Chelsea memperjauh keunggulan mereka atas sang lawan. Skor 2-0 untuk keunggulan Chelsea bertahan hingga turun minum.

Berikut Susunan Pemain Chelsea vs Huddersfield di ajang Liga Inggris 2018-2019.

Chelsea XI (4-3-3): Kepa Arrizabalaga; Cesar Azpilicueta, Antonio Rudiger, David Luiz, Marcos Alonso; N’Golo Kante, Jorginho, Ross Barkley; Pedro, Alvaro Morata, Willian.

Huddersfield Town XI (3-5-1-1): Ben Hamer; Mathias Jorgensen, Christopher Schindler, Terence Kongolo; Florent Hadergjonaj, Aaron Mooy, Jonathan Hogg, Philip Billing, Chris Lowe; Alex Pritchard; Steve Mounie.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini