Share
Advertisement

Netflix dan Telkom Belum Deal, Reed Hastings: Terserah Mereka

Salman Mardira , Jurnalis-Jum'at 09 November 2018 16:47 WIB
CEO Netflix, Reed Hastings (Foto: Netflix)
CEO Netflix, Reed Hastings (Foto: Netflix)
A
A
A

JAKARTA - Telkom Group masih memblokir Netflix meski perusahaan penyedia hiburan dan streaming terkemuka di dunia itu sudah masuk ke Indonesia sejak 2016. Upaya kerjasama kedua pihak masih buntu. Bagaimana tanggapan CEO Netflix Reed Hastings atas kondisi ini?

"Terserah kepada mereka apa yang ingin mereka lakukan," kata Hastings saat ditanya awak media di sela pameran Netflix 'See What's Next Asia' di Marina Bay Sands Expo and Convention Center, Singapura, Jumat (9/11/2018).

Hastings menegaskan Netflix akan terus bekerja dengan baik dan berkembang agar bisa dinikmati penggunanya di seluruh dunia termasuk Indonesia. Dia berharap ada kerjasama baik dengan pemilik operator terbesar Indonesia.

"Kami berharap semua orang Indonesia akan dapat mengakses Netflix," ujarnya.

 

Netflix hingga kini memang belum bisa diakses lewat layanan grup Telkom seperti Indhome, WiFi.id dan Telkomsel. Telkom beralasan Netflix belum memenuhi syarat regulasi yang ditetapkan. Kedua pihak masih terus berunding untuk menemukan titik temu kerjasama.

Tapi, pengguna di Indonesia sudah bisa menikmati Netflix melalui operator lain selain milik Telkom. Bahkan, Netflix sudah merilis konten pertama original dari Indonesia, The Night Comes for Us', film laga dibintangi Iko Uwais dan Joe Taslim.

Hastings mengatakan Netflix akan fokus berkembang di Asia, terutama India dan Asia Tenggara, mengingat pasarnya sangat menjanjikan. Mereka akan menggarap konten-konten lokal yang menarik. Film-film dari Asia termasuk Indonesia akan terus diperbarui di Netflix.

"Kami sangat tertarik film lokal dan seri lokal," ujarnya. Dia mengakui serial dan pasar di Indonesia menggiurkan.

Ted Sarandos, Chief Content Officer Netflix mengatakan pihaknya akan terus meningkatkan konten dengan menggandeng pembuat film dan mengangkat cerita-cerita menarik dari sebuah negara untuk dinikmati di seluruh dunia.

 

"Saya bertemu para pembuat film dengan kisah-kisah unik untuk diceritakan. Persahabatan cinta pengkhianatan dan segalanya. Kami mengambil nilai film yang luar biasa dan membawanya ke seri," ujarnya di sesi pertama See What's Next Asia.

"Kami percaya cerita hebat datang dari mana-mana. Kami ingin bekerja dengan teller cerita terbaik."

(ahl)

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita techno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement