Share

Rawan Longsor, Jalur Trenggalek-Ponorogo Ditutup Total pada Malam Hari

Antara , Jurnalis · Jum'at 09 November 2018 23:00 WIB
https: img.okezone.com content 2018 11 09 340 1975778 rawan-longsor-jalur-trenggalek-ponorogo-ditutup-total-pada-malam-hari-Kyu5Oz8fFi.jpg Ilustrasi
A A A

TRENGGALEK - Petugas gabungan memutuskan untuk menutup total akses jalan raya Trenggalek-Ponorogo saat malam hari demi mencegah jatuhnya korban susulan akibat longsor yang masih terjadi di kilometer 16, Desa Nglinggis, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.

"Kebijakan itu diberlakukan khusus saat malam hari. Sore hingga pagi lagi. Pagi-Siang-Sore kami berlakukan sistem buka-tutup," kata Kapolsek Tugu, Iptu Bambang Purwanto di Trenggalek, Jumat (9/11/2018).

Petugas dari kepolisian, dishub dibantu satpol PP masih terlihat siaga melakukan pemantauan. Menurutnya evaluasi kini terus dilakukan untuk mengantisipasi risiko longsor susulan yang bisa membahayakan pengendara.

Apagi di lokasi yang sama kini tengah dibangun tebing beton untuk meminimalkan dampak longsor di ruas jalan tersebut.

"Buka-tutup akan kami evaluasi jika kondisi jalan masih rawan atau kembali turun hujan. Bisa dihentkan," lanjutnya.

Namun, ia menyebutkan pembukaan jalan tersebut tidak bisa berlangsung seluruhnya. Pasalnya, kata dia pekerjaan di lokasi masih terus dilakukan. Selain itu, dengan getaran jalan akibat dilalui kendaraan longsor sering terjadi. Sehingga sewaktu-waktu jalan bisa ditutup kembali.

"Sementara ini dibeerlakukan buka tutup jalur, dan jika kondisi berbahaya tidak menutup kemungkinan jalur akan ditutup total," ujarnya.

Direncanakan sistem buka tutup tersebut akan berlangsung hingga pukul 17.30 WIB. Setelah itu jalan ditutup total hingga esok hari sekitar pukul 05.00 WIB.

Alasannya diprediksi setiap sore hujan masih terus mengguyur, hingga tidak meenutup kemungkinan terjadi longsor susulan.

"Ini kami lakukan untuk menghindari jatuhnya korban, sedangkan untuk besok (Sabtu,10/11) kita tunggu perkembangan situasinya," katanya.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(kha)

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini