Share

5 Pemain Paling Diburu pada Januari 2019, Nomor 1 Incaran Madrid

Andika Pratama, Okezone · Jum'at 07 Desember 2018 19:23 WIB
https: img.okezone.com content 2018 12 07 51 1988292 5-pemain-paling-diburu-pada-januari-2019-nomor-1-incaran-madrid-wjSmdKxYCQ.jpg Eden Hazard (Foto: Reuters)
A A A

BURSA transfer musim dingin 2019 akan dibuka pada Januari nanti dan banyak tim yang telah menyiapkan beberapa nama pemain untuk dibeli. Pembelian pemain di pertengahan musim sering dilakukan setiap tim untuk mendongkrak penampilan tim yang tengah terpuruk ataupun mengatasi badai cedera. Berikut lima pemain paling diburu pada Januri 2019, nomor satu incaran Madrid, seperti yang dilansir Sportskeeda, Jumat (7/12/2018).

5. Adrien Rabiot

Adrien Rabiot (Foto: AFP)

Adrien Rabiot merupakan sosok penting di lini tengah Paris Saint-Germain (PSG) dalam beberapa musim terakhir. Pasa musim ini, pemain asal Prancis itu telah memainkan 1388 menit di bawah asuhan Pelatih baru PSG, Thomas Tuchel.

Kendati punya peranan penting, tetapi Rabiot rupanya belum memperpanjang kontraknya yang akan habis pada akhir musim ini. Oleh sebab itu, PSG disinyalir akan melego Rabiot pada Januari 2019 dan itu disambut beberapa tim besar seperti Barcelona, Manchester City, Liverpool dan Arsenal yang berniat untuk mendapatkan tanda tangan pemain asal Prancis itu.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

4. Frankie De Jong

Frankie De Jong (Foto: Sportskeeda)

Frankie De Jong telah membuat lini tengah Ajax Amsterdam amat kukuh di musim 2018-2019. Pemain berusia 21 tahun itu pun memainkan peran penting bagi Ajax untuk bisa menempati posisi dua di klasemen sementara Liga Belanda musim ini dengan koleksi 37 poin. Ajax pun bersaing ketat dengan PSV Eindhoven yang ada di posisi pertama dengan keunggulan dua poin.

Menilik pada perfroma impresif yang ditunjukkan Frankie, beberapa tim besar seperti Man City dan Bercelona pun amat ingin memiliki jasa pemain berusia 21 tahun itu. Bahkan, Barcelona pun secara khusus disarankan oleh legenda hidupnya, Xavi Hernandez, untuk merekrut Frankie yang dianggap mirip dengan Sergio Busquets.

3. Aaron Ramsey

Aaron Ramsey (Foto: Reuters)

Aaron Ramsey telah menjadi bagian penting dari Arsenal hampir satu dekade terakir sejak datang dari Cardiff City pada musim 2008. Kendati demikian, kebersamaan Ramsey dan Arsenal sepertinya akan berakhir pada musim ini saat pemain awal Wales itu belum juga menyetujui perpanjangan kontrak.

Akibatnya, Arsenal yang tidak mau kehilangan Ramsey secara cuma-Cuma pun akan dilego pada Januari nanti. Beberapa tim besar seperti, Juventus, Barcelona, Bayern Munich, Chelsea dan Manchester United, telah menunjukkan ketertarikannya kepada Ramsey.

2. Christian Pulisic

Christian Pulisic (Foto: AFP)

Christian Pulisic telah mencuri perhatian banyak tim besar saat ini karena penampilan impresifnya dengan Borussia Dortmund di Liga Jerman musim ini. Pasalnya, aksi-aksi Pulisic di atas lapangan hijau telah mengantarkan Dormund jadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Liga Jerman. Berkat itu juga Dortmund bisa dengan nyaman duduk di posisi pertama dengan koleksi 33 poin.

Dengan penampilan apik itu, Pulisic pun jadi buruan para tim besar di Januari 2019. Chelsea jadi yang paling tertarik untuk mendatangkan pemain asal Amerika itu untuk mengantisipasi kepergian Eden Hazard yang dikabarkan hengkang ke Real Madrid.

1. Eden Hazard

Eden Hazard (Foto: Twitter/@ChelseaFC)

Hazard merupakan kunci permainan apik Chelsea di dalam beberapa musim terakhir. Kendati demikian, Hazard tidak akan selamanya berada di Chelsea karena pemain asal Belgia itu punya impian untuk bermain di Madrid suatu saat nanti.

Gayung pun bersambut di mana Madrid pun amat menginginkan jasa Hazard untuk mengisi posisi kosong yang ditinggalkan Cristiano Ronaldo. Pada awalnya, Madrid disinyalir akan memboyong Hazard di akhir musim ini tetapi karena performa Los Blancos –julukan Madrid– saat ini tidak konsisten maka transfer itu bisa saja terjadi di Januari nanti.

1
5

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini