Share

Jenita Janet Berharap Masyarakat Bijak Gunakan Medsos

Alan Pamungkas, Okezone · Senin 10 Desember 2018 22:45 WIB
https: img.okezone.com content 2018 12 10 33 1989451 jenita-janet-berharap-masyarakat-bijak-gunakan-medsos-bWh7EEgurc.jpg Jenita Janet (Foto: Instagram)
A A A

JAKARTA - Penyanyi dangdut Jenita Janet memeriahkan acara Gerakan Literasi Digital (Siberkreasi) dalam car free day di Bundaran HI, Jakarta Pusat. Dalam acara yang digagas oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) sejak 2017, Jenita mengajak masyarakat bisa bijak menggunakan media sosial.

Ia berharap tak ada lagi ujaran kebencian dan penyebaran informasi palsu alias hoaks yang sangat meresahkan. Hal ini ia sampaikan agar masyarakat Indonesia bisa hidup damai saling bersatu.

Baca Juga; Muncul Petisi Tolak Iklan Online Shop BLACKPINK

Baca Juga: Orangtua Tak Hadir di Pernikahan Lindswell Kwok

Jenita Janet

"Setuju banget ya. Kita gunakan pikiran dan jari kita untuk share kebahagiaan dan kabar baik serta sraturrahmi dengan saudara, kawan dan lainnya. Sayang bangetkan, kalau untuk ujaran kebencian,” jelas Jenita.

Sementara itu, Dirjen Komunikasi dan Informasi Publik Niken Widyastuti yakin Indonesia bisa maju jika masyarakatnya selalu menyebarkan kabar informatif dan positif, bukan ujaran kebencian dan informasi palsu yang meresahkan dan mengadu domba.

Jika ada informasi hoaks ia berharap masyarakat Indonesia bisa melaporkan. Dan jangan sekali-sekali memproduksi berita palsu karena bisa dijerat dengan pasal UU ITE.

"Cari kebenarannya sebelum sharing. Jika ada aduan, Kominfo hanya bisa melakukan pemblokiran konten. Untuk penindakan kontennya dilakukan oleh polisi siber Indonesia. Meski Anda menghapus percakapan atau share dari akun WA, yang hilang hanya pada layar, namun rekaman digitalnya masih ada," jelas Niken.

Siberkreasi 2018 mengangkat tema "Digital Governance, Digital Economy, Digital Lifestyle, dan Digital Parenting’’. Beberapa program yang dihelat antara lain School of Influencer, Netizen Fair dan agenda acara di Car Free Day di lima kota besar, yakni, Bandung, Surabaya, Medan, Makassar, dan Jakarta.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(aln)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini