Share

Gantengnya Tommy Tjokro, Moderator Debat Pilpres Putaran 2

Dewi Kania, Okezone · Minggu 17 Februari 2019 18:14 WIB
https: img.okezone.com content 2019 02 17 194 2019207 gantengnya-tommy-tjokro-moderator-debat-pilpres-putaran-2-iLIg1vDfZO.jpg Tommy Tjokro. (Foto: Okezone/Arief)
A A A

PRESENTER Tommy Tjokro ditunjuk sebagai moderator Debat Pilpres 2019 putaran kedua malam ini. Sebelum acara dimulai, dia pun mengabadikan persiapan khusus di media sosial.

Rupanya sejak kemarin Tommy Tjokro dan Anisha Dasuki, rekan moderatornya di panggung sudah sibuk melakukan persiapan. Meski begitu, aura gantengnya tetap memikat siapa saja yang melihat.

Diintip Okezone dari Instastory akun pribadinya, Tommy Tjokro dan Anisha Dasuki kompak latihan menjadi moderator debat dengan penuh keseriusan. Ekspresinya bikin meleleh nih, karena pas menampilkan wajah serius, aura gantengnya terpancar.

Baca Juga: Antre ATM dengan Baju Tipis Tanpa Bra, Wanita Ini Kena Auto Azab!

Dengan memakai seragam MNC Group bernuansa navy, Tommy Tjokro tampil keren. Apalagi dia juga memakai kacamata dan gaya rambut berantakan, yang membuatnya makin kece.

Kemudian di panggung debat, dia pun ganti outfit bernuansa formal. Dia tampil dengan busana serba hitam, mulai dari kemeja, blazer dan celana panjang.

Tampilan Tommy Tjokro benar-benar beda dari biasanya. Ekspresinya terkesan serius, tapi sesekali memperlihatkan wajah tegangnya.

Di balik mejanya, dia pun sempat swafoto bareng Anisha Dasuki. Mereka rupanya sudah siap memimpin debat pilpres malam nanti yang dimulai pukul 20.00 WIB.

Baca Juga: 5 PNS Cantik dengan Senyum Manis yang Bikin Pria Salah Tingkah

Outfit Tommy Tjokro dan Anisha Dasuki kompakan bernuasa formal. Namun bedanya, Anisha memakai kemeja putih polos yang dipasangkan dengan blazer. Keren banget kan gaya kedua presenter INews TV ini.

Nah, buat Okezoners jangan ketinggalan nonton Debat Pilpres 2019 kedua antara Joko Widodo Ma'ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Adapun tema yang dipilih ialah Energi, Pangan, Infrastruktur, Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup.

Acara ini disiarkan langsung di channel televisi MNC Group, seperti RCTI, GTV, INews dan MNC TV. Untuk live streaming Anda bisa menonton langsung di MeTube dan Okezone.com. Jangan lewatkan ya!

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(mrt)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini