Share

612 Pengantin Lakukan Resepsi Massal, Pecahkan Rekor Muri

Anggun Tifani, Okezone · Senin 04 Maret 2019 11:33 WIB
https: img.okezone.com content 2019 03 04 612 2025471 612-pengantin-lakukan-resepsi-massal-pecahkan-rekor-muri-1pNTKuRb23.jpg Ilustrasi. (Foto: Shutterstock)
A A A

PERNIKAHAN memang menjadi salah satu momen berharga yang tidak ingin dilupakan semua orang. Oleh karena itu, banyak orang membuat pernikahan impian agar memiliki kesan lebih.

Nah, Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang pun membuat program resepsi pernikahan massal. Ratusan pasangan pengantin tersebut memang sebelumnya masih menikah secara siri. Resepsi yang digelar ini pun, menjadi bukti sah atas pernikahan mereka.

Arak-arakan pasangan pengantin, dari yang muda hingga yang tua, berjalan beriringan menuju pelaminan untuk merayakan pernikahan mereka. Mereka semua datang dari seluruh daerah di Kota Tangerang, dengan berbagai pakaian khas pernikahan.

Baca Juga: Liburan Luna Maya vs Syahrini, Siapa lebih Cetar?

Tak hanya itu, riasan lengkap khas 'ngantenan' pun nampak pada muka ratusan pasang sejoli tersebut. Raut muka sumringah nampak pada pasangan Tomi (54) dan Rodhiyati (32). Dengan saling berpegangan tangan, mereka berjalan beriringan untuk menuju pelaminan yang telah disiapkan.

"Sudah 12 tahun kita nikah (siri). Sudah punya anak empat. Senang banget bisa nikah secara resmi begini. Seneng banget sudah bisa punya buku nikah. Sudah sah pokoknya senang," ujar Rodhiyati sambil berjalan ke pelaminan.

Kebahagiaan serupa juga nampak pada Sangsang Ilyasa (63) dan Mulyati (55). Pasangan ini, telah menikah selama 14 tahun. Oleh karena itu, hal ini pun menjadi kesenangan tersendiri bagi mereka. Biduk rumah tangga mereka pun, telah dikaruniai 8 orang anak.

Baca Juga: 6 Potret Manekin yang Tidak Biasa dan Siap Bikin Ngakak!

"Ya secara agama udah sah di mata hukum negara juga udah sah. Alhamdulillah senang banget. Persiapan sebulanan lah kira-kira. Kan kita udah sidang isbat duluan di Kantor Pemerintah Tangerang ini juga. Makasih pemerintah Tangerang," ungkap Sangsang.

Terdata, sebanyak 612 pasang pengantin menggelar resepsi pernikahan di Halaman Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang, Sabtu (2/3/2019).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Jauh hari sebelum acara resepsi digelar, mereka telah menjalani sidang isbat nikah terpadu. Sidang tersebut, digelar oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (DP3AB2KB) Kota Tangerang.

Ratusan pasangan pengantin yang dirayakan pernikahannya ini, sebelumnya sama sekali tidak pernah mencatatkan pernikahannya di hadapan negara. Atas hal tersebut, Pemkot Tangerang pun membantu melegalkan pernikahan mereka.

Walikota Tangerang Arief R Wismansyah menyebut kegiatan yang dilakukan pihaknya itu telah memecahkan rekor muri. Arief mengatakan, adanya ide resepsi nikah massal ini, berangkat dari isu sosial bahwa banyak pasutri di Kota Tangerang yang belum sah secara administrasi.

"Berangkat dari isu sosial yang ada di masyarakat banyak yang belum punya buku nikah di sini (Kota Tangerang). Makanya dengan dibuatkannya buku nikah berharap akan mempermudah urusan administrasi mereka yang lain," tuturnya.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini