Share

Intip Kemewahan Jet Pribadi Anak Sandra Dewi, Hadiah Spesial dari sang Ayah

Dimas Andhika Fikri, Okezone · Selasa 02 April 2019 14:44 WIB
https: img.okezone.com content 2019 04 02 612 2038252 intip-kemewahan-jet-pribadi-anak-sandra-dewi-hadiah-spesial-dari-sang-ayah-PJ919r6CAg.jpg Raphael Moeis anak Harvey Moeis dengan Sandra Dewi (Foto:Ig)
A A A

SEBAGAI selebriti papan atas Indonesia, Sandra Dewi selalu disibuki oleh segudang aktivitas. Mulai dari menjadi bintang iklan komersial, main film, job off-air sebagai MC hingga tentu saja mengurus anak semata wayangnya, Raphael Moeis.

Nah bicara tentang sang anak Raphael yang umurnya baru setahun, sang ayah Harvey Moeis, memberikan sebuah hadiah spesial. Tak tanggung-tanggung, hadiah yang diberikan bukanlah mainan jalan-jalan mewah, melainkan sebuah pesawat pribadi.

Kabar ini pertama kali dibagikan oleh akun gosip @lambe_turah. Dalam unggahan terbarunya, akun tersebut membagikan sebuah foto dari seorang tokoh agama bernama Benyamin Ratu.

Disebutkan bahwa pada hari Senin, 1 April 2019, pesawat pribadi yang dipesan oleh Harvey Moeis telah mendarat di Bandara Halim Perdana Kusuma. Selain mengecek langsung kondisi fisiknya, juga dilangsungkan upacara pemberkatan yang dipimpin oleh Romo Agustinus Handoko MSC.

  pesawat pribadi milik Sandra Dewi itu memiliki desain interior minimalis

“Hari ini Senin 25 Maret 2019 tepat jam 09.00, jet pribadinya @raphaelmoeis mendarat di Halim Perdana Kusuma. Dan langsung upacara pemberkatan pesawat bersama Romo Agustinus Handoko MSC. Selamat Harvey dan @sandradewi. Semoga memperlancar usaha dan bisnisnya. Tuhan memberkati. #privatejet,” tulis Benyamin pada keterangan foto.

Baca Juga:


Seperti Ini Kehidupan Miris Inul Daratista Sebelum Jadi Diva Dangdut

Cewek Ini Viral Setelah Jiplakan Air Susunya Bocor saat Dibonceng Motor

Dilihat dari tampilan dalamnya, pesawat pribadi milik Sandra Dewi itu memiliki desain interior minimalis dengan dominasi warna putih yang sulses menimbulkan kesan mewah dan elegan. Setiap kursi juga memiliki dudukan gelas dan terminal listrik untuk mengisi daya smartphone.

Selain itu, pada bagian belakang pesawat juga terdapat meja khusus yang bisa digunakan untuk menaruh makanan atau sekadar dijadikan meja kerja.

Sementara pada bagian luar pesawat masih terlihat mulus dan kinclong, meski ukuran pesawat tidak terlalu besar. Tak heran banyak netizen yang gagal fokus melihatnya.

 Pada bagian luar pesawat masih terlihat mulus dan kinclong, meski ukuran pesawat tidak terlalu besar

“Ko Harvey udah ganteng bingit, baik pula, setia, sayang keluarga, takut akan Tuhan, tajir melintir, ga ada lagi deh suami sebaik dan semantep ini,” tulis akun @kacamata_nenek

“Ci @sandradewi88 Real Princess Disney bukan kaleng-kaleng kalau kata anak jaman now,” tulis akun @nonna.choi

“Kelas banget. Nyewa aja PP 200 juta waduh ini disewain juga ga yah. Hebat keluarga favouriteku,” tulis akun @esazzaesa

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(mrt)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini