Share

5 Tempat Makan Enak di Dekat Stasiun MRT Jakarta Selatan

Dimas Andhika Fikri, Okezone · Jum'at 26 April 2019 13:01 WIB
https: img.okezone.com content 2019 04 26 298 2048311 5-tempat-makan-enak-di-dekat-stasiun-mrt-jakarta-selatan-iejjCPGakk.jpg Kuliner di dekat stasiun MRT (Foto: darihalte_kehalte/Instagram)
A A A

Kehadiran Moda Raya Terpadu (MRT) tidak hanya menjadi pilihan transportasi alternatif umum bagi warga Jakarta, tetapi juga membawa berkah tersendiri bagi pengusaha kuliner. Terlebih setelah kemunculan akun media sosial @darihalte_kehalte yang berfokus membahas rekomendasi kuliner-kuliner lezat di sekitaran stasiun MRT maupun halte TransJakarta (TJ).

Nah, pada artikel kali ini, Okezone akan mengulas 4 rekomendasi tempat makan di kawasan Jakarta Selatan, untuk para anker (anak kereta) dan pengguna setia (TJ). Yuk simak ulasannya di bawah ini, Jumat (26/4/2019).

Nasi Liwet Warung Teteh

 

Lokasi warung makan sederhana ini berada sekitar 400 meter dari stasiun MRT Blok A, Jakarta Selatan. Mengusung konsep kuliner khas Sunda, Anda bisa memesan beragam hidangan lezat yang disajikan dalam bentuk liwetan berporsi kecil. Pilihan menunya antara lain, sayur asem, cumi petai pedas bumbu kunyit, dendeng, dan ikan asin. Dari segi harga pun relatif terjangkau, untuk paket berdua Anda hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp70 ribu saja.

 Baca Juga: 5 Pusat Kuliner Enak di Jakarta, Cocok Dikunjungi Setelah Salat Jumat

Warung Sekar Taji

 

Masih di kawasan Jakarta Selatan, tepatnya 600 meter dari Stasiun MRT Blok A, ada Warung Sekar Taji yang menyuguhkan beragam kuliner Nusantara. Salah satu menu andalannya adalah nasi pecel dengan beragam pilihan topping seperti tempe goreng, rempeyek, telur ceplok, dan masih banyak lagi. Untuk pilihan minumnya, Anda bisa memesan es wedang asem yang dibanderol seharga Rp16 ribu. Pecelnya sendiri dibanderol seharga Rp17 ribu. Murah bukan?

Bakmi John Melawai

 

Para pencinta bakmi merapat. Di kawasan Melawai, Blok M, Jakarta Selatan ternyata ada satu rekomendasi warung bakmi yang super lezat. Namanya Bakmi John Melawai, berdasarkan hasil penjelasan akun @darihalte_kehalte, lokasi warung ini 300 meter dari Stasiun MRT Blok M. Nah, untuk mencicipi seporsi bakmi ayam pangsit bakso, Anda hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp20 ribu. Kalau belum puas, pesan saja porsi jumbo lengkap seharga Rp36 ribu.

 Baca Juga: 5 Rekomendasi Bakmi Paling Enak di Jakarta

Tahu Campur Kantor Pos

 

Meski lokasinya sudah pindah dari Kantor Pos Fatmawati, tempat makan yang satu ini masih menjadi favorit para pencinta kuliner Nusantara. Tahu Campur Kantor Pos (sebutan populernya) bisa Anda temui 500 meter dari Stasiun Fatmawati. Menu andalannya tentu saja tahu tek telor yang disajikan dengan bumbu kacang dan petis. Satu porsi tahu tek telor dijual seharga Rp18 ribu saja. Selain itu, ada juga sajian nasi rawon yang bisa mengobati rasa kangen Anda dengan masakan rumah. Harganya sama seperti tahu tek telor.

Sepakat Rumah Makan

 

Terakhir rekomendasi tempat makan spesial untuk para pencinta masakan Padang. Sekitar 500 meter dari Stasiun MRT Blok M, ada Sepakat Rumah Makan yang menyuguhkan beragam hidangan lezat khas Tanah Minang. Menu yang wajib Anda cicipi di tempat ini adalah gulai gajebo yang legendaris. Ingat, jangan datang ke tempat ini saat jam makan siang, karena dapat dipastikan sebagian besar makanan sudah habis terjual.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(tam)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini