Share

Lakoni Final Liga Champions Ketiga, Klopp Berharap Jadi Juara

Andika Pratama, Okezone · Selasa 21 Mei 2019 23:05 WIB
https: img.okezone.com content 2019 05 21 261 2058604 lakoni-final-liga-champions-ketiga-klopp-berharap-jadi-juara-vulnMovsbe.jpg Jurgen Klopp (Foto: UEFA)
A A A

LIVERPOOL – Jurgen Klopp mampu membawa Liverpool melenggang ke partai puncak Liga Champions 2018-2019. Laga itu merupakan final Liga Champions ketiga Klopp sepanjang karier kepelatihannya sehingga ia berharap mampu menjadi juara pada kesempatan ini.

Klopp tiga kali mencapai partai puncak saat melatih Borussia Dortmund dan Liverpool. Saat menukangi Dortmund, Klopp mampu membawa timnya berlaga di partai puncak Liga Champions 2012-2013 tetapi mereka kalah 1-2 dari Bayern Munich.

Jurgen Klopp (Foto: Premierleague)

Kemudian, Klopp mampu mengulang capaiannya dengan membawa Liverpool berlaga di partai puncak Liga Champions musim lalu. Patut disayangkan, Liverpool takluk 1-3 dari sang juara bertahan, Real Madrid.

BACA JUGA: Jelang Final Liga Champions Musim Ini, Liverpool Dapatkan Kabar Baik

Pada musim ini, Liverpool tak bisa balas dendam kepada Madrid karena The Reds –julukan Liverpool– tak akan menghadapi mereka di partai puncak. Klopp dan tim asuhannya berhadapan dengan sesama tim Liga Inggris, Tottenham Hotspur. Pada laga kontra Spurs, Klopp berharap Liverpool menang sehingga ia bisa mengangkat trofi Liga Champions pada final ketiganya itu.

Liverpool (Foto: UEFA)

“Di Jerman kami memiliki pepatah: 'Semua hal terbaik datang bertiga.’ Di Mainz, saya gagal promosi dua kali dan kami dipromosikan di musim ketiga. Kami berharap itu akan terulang untuk Liga Champions. Saya pikir itu cukup keren, jujur saja,” ujar Klopp, seperti yang dikutip dari laman resmi Liverpool, Selasa (21/5/2019).

“Ini final Eropa keempat bagi saya (termasuk Liga Eropa 2016), itu keren. Saya memiliki tim yang bagus dan para pemain telah melampaui batas mereka untuk lolos. Selama bertahun-tahun, kami telah merobohkan sisi kuat seperti Borussia Dortmund berkat Anfield,” lanjutnya.

“Musim lalu di Liga Champions kami menumbangkan Manchester City yang kuat berkat Anfield. Tahun ini kami mengalahkan Barcelona berkat Anfield, dan tentu saja kami mengalahkan Bayern. Kami tahu bahwa kami telah berhasil mencapai semua itu bersama,” pungkasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ADP)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini