Share

Kelola Aset Negara, LMAN Sumbang Rp2,7 Triliun untuk Negara

Giri Hartomo , Okezone · Rabu 14 Agustus 2019 20:43 WIB
https: img.okezone.com content 2019 08 14 320 2092002 kelola-aset-negara-lman-sumbang-rp2-7-triliun-untuk-negara-hNVkqzB70c.jpeg Foto: Dirut LMAN Rahayu Puspasari
A A A

JAKARTA - Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN) mencatat telah menyumbang Rp2,7 triliun kepada negara lewat Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP). Jumlah tersebut didapat lewat pengelolaan aset-aset sejak LMAN didirikan pada 2016.

Asal tahu saja, aset yang dikelola oleh LMAN di tahun keempatnya tercatat sebesar Rp29,18 triliun. Aset yang dikelola inilah yang berhasil menyumbangkan PNBP sejak LMAN berdiri empat tahun lalu.

Baca Juga: Lindungi Aset Negara, Kemenkeu Asuransikan 1.862 Gedung Mulai Agustus

Direktur Utama LMAN Rahayu Puspasari mengatakan, angka tersebut didapatkan dari pengelolaan aset negara yang disewakan. Beberapa kontribusi pengelolaan aset sendiri dari mulai penyewaan properti hingga kilang LNG.

Selain itu, ada juga tanah-tanah milik negara yang dimanfaatkan sebagai bangunan yang lebih bermanfaat. Seperti pendirian rumah sakit hingga sekolah.

Baca Juga: Sri Mulyani Buka Peluang Swasta Kelola Aset Negara

“PNBP yang sudah kita sumbangkan secara kumulatif sudah Rp2,7 triliun. Pemanfaatan asetnya ada yang menjadi rumah sakit, sekolah, dan aset lain seperti perkantoran," ujarnya di Kantor DJKN, Jakarta, Rabu (14/8/2019).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Puspa menjelaskan, kontribusi PNBP dari pengelolaan aset negara yang tertinggi berasal dari migas seperti pengelolaan kilang LNG plant di Bontang. Saat ini ada dua aset kilang gas alam cair yang diserah kelolaan kepada LMAN, yaitu kilang LNG di Bontang dan Arun.

Selain kilang, penyumbang lainnya adalah berasal dari sektor properti. Pemanfaatan aset properti ini salah satu contohnya adalah apartemen Puri Casablanca di Jakarta Selatan sebanyak 106 unit.

Pemanfaatan aset properti dan tanah itu menggunakan berbagai macam skema. Contohnya skema dengan tarif sewa ataupun kerja sama operasi dengan pihak ketiga.

"Dalam konteks ini LMAN bukan korporasi. Kita menghasilkan PNBP untuk optimalisasi aset negara tapi bukan korporasi," jelas Puspa.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini