Share

Mane Bawa Liverpool Ungguli Southampton di Babak Pertama

Wikanto Arungbudoyo, Okezone · Sabtu 17 Agustus 2019 21:54 WIB
https: img.okezone.com content 2019 08 17 45 2093316 mane-bawa-liverpool-ungguli-southampton-di-babak-pertama-3tgdeQ3iuT.jpg Tembakan melengkung Sadio Mane membawa Liverpool unggul 1-0 (Foto: Premier League)
A A A

SOUTHAMPTON – Kembalinya Sadio Mane ke starting line up Liverpool langsung membuahkan gol di laga kontra Southampton, Sabtu (17/8/2019) malam WIB. Anak asuh Jurgen Klopp untuk sementara unggul 1-0 pada paruh pertama laga yang berlangsung di Stadion Saint Mary tersebut.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Southampton yang menelan kekalahan di partai perdana, langsung tampil menyerang. Namun, Liverpool yang punya kesempatan membuka skor lebih dulu. Tembakan keras James Milner di menit keempat dari luar kotak penalti masih bisa diselamatkan oleh kiper Angus Gunn.

Sadio Mane nyaris gagal membobol gawang Southampton (Foto: Premier League)

Sembilan menit kemudian, Alex Oxlade-Chamberlain juga ikut mengancam gawang The Saints, tetapi tembakannya melebar. Absennya Alisson Becker sungguh terasa bagi pertahanan Liverpool. Kiper berkebangsaan Spanyol itu beberapa kali salah mengumpan ketika harus memulai serangan.

Bola sapuannya pada menit ke-18 jatuh di kaki pemain Southampton. Untung saja, tembakan Che Adams masih mampu diblok. Adrian lantas menebus kesalahannya dengan melakukan penyelamatan terhadap sundulan Maya Yoshida dari jarak dekat tiga menit kemudian dari situasi sepak pojok.

Mohamed Salah juga gagal membobol gawang Southampton (Foto: Premier League)

Si Merah akhirnya berhasil unggul setelah tembakan Sadio Mane menembus gawang Angus Gunn di injury time babak pertama. Penetrasi pemain asal Senegal itu di kotak penalti Southampton mampu diakhiri dengan tembakan melengkung yang indah.

Susunan pemain

Southampton: Angus Gunn; Jan Bednarek, Maya Yoshida, Jannik Vestergaard; Yan Valery, James Ward-Prowse, Oriol Romeu, Pierre-Emile Hojbjerg, Ryan Bertrand; Che Adams, Nathan Redmond

Manajer: Ralph Hasenhuttl

Liverpool: Adrian; Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Virgil van Dijk, Andrew Robertson; Alex Oxlade-Chamberlain, Georginio Wijnaldum, James Milner; Mohamed Salah, Sadio Mane, Roberto Firmino

Manajer: Jurgen Klopp

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini