Share

Indonesia-Arab Saudi Bakal Bahas Tambahan Kuota Haji pada November

Widi Agustian, Jurnalis · Rabu 11 September 2019 16:33 WIB
https: img.okezone.com content 2019 09 11 398 2103520 indonesia-arab-saudi-bakal-bahas-tambahan-kuota-haji-pada-november-W0Aeglr0b8.jpg Ilustrasi (Foto: Dokumentasi Okezone)
A A A

JEDDAH - Pemerintah Indonesia dan Kerajaan Arab Saudi akan membahas mengenai penambahan kuota jamaah haji pada November 2019.

"November, pak Menteri (Agama) akan ke sini (Arab Saudi)," kata Konjen RI Hery Sarifudin di Jeddah.

Dalam pertemuan tersebut, menteri agama akan dibahas secara utuh mengenai penambahan kuota tersebut. "Itu akan dibicarakan secara komprehensif," tutur dia.

Dalam kesempatan saat bertemu mitra kerja, termasuk pihak Kementerian Haji Arab Saudi, dimanfaatkan Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Nizar untuk menyampaikan sejumlah dan masukan.

Ilustrasi

"Kami berharap tahun depan ada lagi penambahan kuota yang diiringi peningkatan kapasitas dan kualitas layanan di Arafah dan Mina," kata Nizar.

Sebelumnya, Arab Saudi memberikan penawaran tambahan kuota haji Indonesia hingga mencapai 250.000. Pada 2018, kuota haji Indonesia telah ditambah 10.000 menjadi 231.000 jamaah.

"Namun, itu baru akan direalisasikan setelah perbaikan dan penambahan ruang bagi jemaah di Mina," kata Ketua PPIH Arab Saudi Endang Djumali di Makkah, Senin 19 Agustus 2019.

Dia melanjutkan, Saudi merencanakan akan ada pemugaran gunung di Mina yang berdekatan dengan Mina Jadid sehingga bisa digunakan untuk Indonesia.

"Saudi juga akan memberikan tempat yang biasa dipakai negara-negara Afrika agar secara khusus dapat digunakan jemaah haji Indonesia," lanjutnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(kha)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini