Share

Ini Penyebab Man United Gagal Bungkam Liverpool di Old Trafford

Ezha Herdanu, Okezone · Selasa 22 Oktober 2019 05:41 WIB
https: img.okezone.com content 2019 10 22 45 2119963 ini-penyebab-man-united-gagal-bungkam-liverpool-di-old-trafford-ZOGfo8IvfH.jpg Manchester United vs Liverpool (Foto: Twitter Man United)
A A A

LONDON – Phil Neville memberikan analisis terkait kegagalan mantan klubnya, Manchester United, meraih kemenangan saat menghadapi Liverpool di matchday ke-9 Liga Inggris musim 2019-2020. Neville menilai bahwa manajer Man United, Ole Gunnar Solskjaer, melakukan satu kesalahan fatal yang membuat tim asuhannya gagal mengamankan keunggulan atas Liverpool.

Sebagaimana diketahui, Man United harus puas bermain imbang 1-1 dengan Liverpool pada matchday ke-9 Liga Inggris musim ini. Padahal dalam laga yang digelar di Old Trafford Stadium itu, Man United tampil menjanjikan dan sempat unggul lebih dahulu atas Liverpool.

Manchester United vs Liverpool

Ya, Man United berhasil membuka keunggulan atas Liverpool ketika babak pertama berusia 36 menit melalui gol dari Rashford. Rashford berhasil menceploskan bola ke dalam gawang Alisson Becker usai meneruskan umpan silang dari Daniel James.

Baca Juga: Selamatkan Liverpool dari Kekalahan, Lallana Ingin Mainkan Peran Besar

Liverpool sendiri sempat menyamakan kedudukan jelang babak pertama usai melalui gol dari Sadio Mane. Namun gol tersebut dianulir wasit karena Mane terlihat dalam rekaman VAR menyentuh bola dengan tangannya, sebelum membobol gawang David de Gea.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Pada babak kedua, Liverpool akhirnya mampu menyamakan kedudukan melalui gol dari Adam Lallana. Hingga pertandingan berakhir, kedudukan 1-1 pun tetap menghiasi duel antara Man United kontra Liverpool tersebut.

Neville yang ikut menyaksikan pertandingan sarat gengsi tersebut lantas memberikan analisis terkait kegagalan Man United meraih kemenangan. Neville menilai Solskjaer terlambat melakukan pergantian pemain, yang mana menjadi kesalahan fatalnya di laga tersebut.

Manchester United vs Liverpool

“Momentum laga berubah di babak kedua. Saya rasa dengan masuknya (Alex) Oxlade-Chamberlain, Lallana dan (Naby) Keita memberikan Liverpool tambahan tenaga dan energi, sementara United tidak melakukan pergantian pemain,” jelas Neville, seperti disadur dari Talksport, Selasa (22/10/2019).

Baca Juga: Ditahan Liverpool, Rashford Akui Man United Lengah di Akhir Laga

“Mereka baru memasukkan (Anthony) Martial, sekira lima atau 10 menit terakhir dan saya merasa bahwa itu sangat terlambat untuk mengubah momentum pertandingan. Anda bisa melihat Man United sangat kesulitan saat itu,” tuntas pria berusia 42 tahun tersebut.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini