Share

Aldila Sutjiadi Tambah Koleksi Medali Emas Indonesia di SEA Games 2019

Andika Pratama, Jurnalis · Jum'at 06 Desember 2019 11:08 WIB
https: img.okezone.com content 2019 12 06 40 2138654 aldila-sutjiadi-tambah-koleksi-medali-emas-indonesia-di-sea-games-2019-w47ueGSzKu.jpg Aldila Sutjiadi (Foto: Istimewa)
A A A

MANILA Aldila Sutjiadi memenangkan partai puncak cabang olahraga (cabor) tenis di nomor tunggal putri. Aldila menundukkan wakil Vietnam Nguyen Savanna Ly dalam dua set langsung di Rizal Memorial Tennis Center, Manila, Jumat (6/12/2019), pagi WIB.

Aldila tampil begitu baik sejak awal set pertama. Setiap pukulan yang dilancarkan Aldila selalu merepotkan pertahanan Savanna. Pundi-pundi poin Aldila pun terus bertambah seiring bertambahnya waktu. Dominasi Aldila akhirnya berujung kemenangan 6-0 atas Savanna di set pertama.

Aldila Sutjiadi (Foto: Istimewa)

Aldila mencoba untuk mempertahankan performa apik di set kedua. Akan tetapi, pertandingan jadi lebih sulit karena sang lawan mulai bangkit. Savanna kini mampu mengimbangi permainan Aldila sehingga pertandingan pun berjalan lebih ketat.

BACA JUGA: Medali Emas untuk Indonesia Kembali Hadir dari Cabor Modern Pentathlon

Aldila yang tidak mau pertandingan berlanjut ke set ketiga berusaha keras meraih kemenangan. Setelah sempat kedudukan berimbang 5-5, akhirnya Aldila bisa menyegel kemenangan 7-5 atas Savanna di set kedua sekaligus memastikan medali emas untuk Indonesia.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Aldila Sutjiadi (Foto: Istimewa)

Selain Aldila, Priska Nugroho juga memberikan medali perunggu untuk Indonesia dari cabor tenis nomor tunggal putri. Priska yang berusia 16 tahun tampil apik sejak babak awal hingga akhirnya bisa menyentuh semifinal. Meski gagal melaju ke partai puncak untuk menciptakan all Indonesian final tetapi capaian Priska patut diapresiasi.

Setelah Aldila meraih kemenangan di partai puncak maka Indonesia kini sudah mengoleksi 31 medali emas di SEA Games 2019. Perolehan medali Indonesia di SEA Games 2019 diprediksi akan terus bertambah karena masih ada para atlet yang akan berjuang untuk menjadi yang terbaik di cabornya masing-masing pada hari ini.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini