Share

Sering Terlupakan, Ini Peran Penting Teko dalam Penyajian Teh

Adityo Bagas, Okezone · Kamis 23 Januari 2020 08:10 WIB
https: img.okezone.com content 2020 01 23 298 2156964 sering-terlupakan-ini-peran-penting-teko-dalam-penyajian-teh-sScegY5q1p.jpg Ilustrasi (Foto : SCMP)
A A A

Tradisi yang masih sangat kental bagi orang Tionghoa pada saat ini adalah meminum teh. Awalnya masyarakat Tiongkok, teh hanya dikonsumsi sebagai obat herbal untuk meningkatkan stamina tubuh, lalu kini telah bertransformasi menjadi hobi bagi orang Tionghoa.

Namun, teko yang digunakan untuk meminum teh justru mempunyai peran yang sangat penting dan mempunyai nilai estetik pada saat kita menikmatinya.

“Peran penting teko saat kita minum teh yang pertama si pada rasanya, karena dalam penyajiannya teko ini memiliki teknik, terutama cara penyeduhannya. Nah itu sangat mempengaruhi sekali pada rasa teh tersebut,” terang Tea Somlier, Hardi Singgih, Rabu 22 Januari 2020.

Tradisi Minum Teh

Mengonsumsi teh mirip seperti meminum wine. Kalau bentuk gelasnya berbeda jelas akan memengaruhi rasa dan hal tersebut sangat pengaruh terhadap selera orang. “Selain rasa, teko juga dapat memunculkan seni saat seseorang menikmati teh. Alasan yang terakhir memilih teko adalah nilai investasinya,” lanjutnya.

Teko yang semakin digunakan justru malah makin mengkilat. Hal ini akan memengaruhi harga dan nilai jual teko tersebut apabila dilelang. Namun dalam hal ini, tidak ada yang namanya teko bekas, justru adanya teko yang dirawat.

“Ini balik lagi dengan nilai dan harga jual teko tersebut, karena semakin lama teko tersebut digunakan, maka akan terlihat mengkilat,” sambungnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Hardi pun mengaku tidak ingin jika teko nya dicuci atau dibersihkan oleh orang lain. Pasalnya beliau memiliki cara sendiri untuk mencuci tekonya serta merawatnya dengan menggunakan air panas dan tanpa sabun, supaya pori-pori yang ada di teko tidak terbuka dan selalu rapat.

Tradisi Minum Teh

“Dalam teh terdapat minyak. Jika dicuci menggunakan sabun, maka pori-pori yang ada di teko tersebut mudah terbuka dan tidak rapat lagi bila digunakan saat dituangkan teh. Motif dan bentuk dari teko ini juga sangat bermacam-macam, dan itu juga sangat mempengharuhi rasa dan tekstur saat minum teh,” tuntasnya.

Jadi selain memiliki fungsi sebagai wadah, teko juga memiliki peran penting sebagai para penikmat teh Tiongkok, karena mempengaruhi rasa dan selera dalam penyajiannya.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini