Share

Mau Santap Taco Sushi? Ketahui Dulu 3 Hal Ini

Ummu Hani, Okezone · Kamis 23 Januari 2020 11:00 WIB
https: img.okezone.com content 2020 01 23 298 2157004 mau-santap-taco-sushi-ketahui-dulu-3-hal-ini-7nR9ZyK7Ji.jpg Taco Sushi (Foto : Pradita/Okezone)
A A A

Saat ini tentu sangat mudah untuk menemukan sushi di Indonesia. Karena, restoran ala Jepang di Indonesia sudah semakin menjamur.

Kuliner sushi sendiri semakin berkembang di Tanah Air. Kini hadir sushi bergaya ala Meksiko, taco sushi.

Mengingat varian sushi ini belum terlalu familiar karena masih cukup baru, ada baiknya kamu mengetahui 3 hal berikut ini sebelum menyantapnya :

1. Butuh usaha

Saat menyantap taco sushi, kita perlu sedikit usaha. Sushi pada umumnya dapat dimakan hanya dengan satu gigit saja karena potongan yang kecil dan pas dimulut. Namun taco sushi harus dimakan dengan beberapa kali gigitan.

Taco Sushi

2. Lipstik cepat pudar

Berdasarkan dari pengalaman langsung Okezone saat menyantap hidangan taco sushi ini, untuk para perempuan tentu akan membuat lipstik di bibir jadi mudah pudar atau terhapus. Sebab gigitan taco sushi yang dimasukkan ke mulut, bagian nori tempura menyentuh langsung di bagian bibir.

3. Berhamburan

Jika tidak disantap secara perlahan dan hati-hati, isian taco sushi seperti nasi, sayuran hingga potongan salmon atau alpukat bisa keluar dan berhamburan. Sebab itu bagi Anda yang ingin menyantap taco sushi ini, harus perlahan untuk menyantapnya, ya!

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(hel)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini