Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Suppo Anggap Wajar Repsol Honda Duetkan Marquez Bersaudara

Wikanto Arungbudoyo , Jurnalis-Jum'at, 01 Mei 2020 |20:19 WIB
Suppo Anggap Wajar Repsol Honda Duetkan Marquez Bersaudara
Marquez bersaudara perkuat Repsol Honda pada MotoGP 2020 (Foto: Okezone/Arif Julianto)
A
A
A

ROMA – Tim Repsol Honda mengejutkan banyak pihak ketika merekrut Alex Marquez sebagai pendamping Marc Marquez untuk MotoGP 2020. Eks Manajer Repsol Honda, Livio Suppo, menilai pembalap berusia 24 tahun tersebut adalah pilihan yang cukup rasional.

Seperti dikabarkan, Repsol Honda terpaksa mencari pendamping Marc Marquez karena Jorge Lorenzo pensiun pada akhir musim MotoGP 2019. Sejumlah kandidat mengemuka, seperti Cal Crutchlow dan Takaaki Nakagami yang membela tim satelit LCR Honda.

Baca juga: Marquez Akui Honda Kehilangan Arah di Tes Pramusim Malaysia

Alex Marquez direkrut Repsol Honda untuk MotoGP 2020 (Foto: Twitter/@HRC_MotoGP)

Selain kedua opsi dari internal Honda, masih ada nama eks juara dunia Moto2 Johann Zarco. Apalagi, pria asal Prancis itu berstatus bebas usai memutus kontrak di KTM Red Bull. Namun, Repsol Honda pada akhirnya memilih Alex Marquez.

Livio Suppo mengakui, pemilihan Alex tidak bisa dilepaskan dari nama Marquez. Namun, kapasitasnya sebagai juara dunia Moto2 2019 juga tidak bisa dikesampingkan begitu saja. Alex Marquez adalah opsi paling aman ketimbang mengacaukan progres LCR Honda atau merekrut Zarco.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement