Share

'Nikmatnya Sedekah' MNCTV Akan Hadirkan Kisah Keajaiban Bersedekah

Salman Mardira, Jurnalis · Sabtu 27 Juni 2020 15:48 WIB
https: img.okezone.com content 2020 06 27 614 2237396 nikmatnya-sedekah-mnctv-akan-hadirkan-kisah-keajaiban-bersedekah-PW7rHwwhXO.jpg Ustadz Yusuf Mansur (Okezone)
A A A

JAKARTA - Program ‘Nikmatnya Sedekah’ kembali tayang di MNCTV mulai 29 Juni 2020 dari Senin hingga Jumat pukul 05.00 WIB. Acara dipandu Ustadz Yusuf Mansur ini hadir dengan konsep baru dan lebih milenial.

Selama 30 menit, Ustadz Yusuf Mansur hanya menyampaikan tausiyah beberapa menit saja di awal-awal acara, selebihnya akan diisi dengan talkshow ringan layaknya ngobrol-ngobrol di ruang keluarga mengupas tentang hikmah dan keajaiban sedekah.

Baca juga: Ustadz Yusuf Mansur dan 2 Putrinya Isi Program 'Nikmatnya Sedekah' di MNCTV

Ustadz Yusuf Mansur tak sendiri karena akan didampingi dua putrinya yang cantik dan penghafal Alquran; Wirda Salamah Ulya Mansur dan Qumii Rahmatal Qulub Mansur.

Executive Producer MNCTV Hasan Bisri BFC mengatakan, dalam program ‘Nikmatnya Sedekah’ juga diundang orang-orang pecinta sedekah yang sudah memetik hikmah melalui sedekah.

“Mereka adalah orang-orang sudah membuktikan keajaiban sedekah,” kata Hasan kepada Okezone, Sabtu (27/6/2020).

ilustrasi

Mereka akan membagikan pengalamannya bersedekah hingga mendapatkan apa yang dicita-citakan, sehingga diharapkan menjadi motivasi bagi yang lain untuk bersedekah.

“Mereka kalau dikatagorikan secara umum mereka sedekah karena pengen dapat jodoh, kemudian terlilit utang jadi pengen lepas dari lilitan utang, kemudian pengin keturunan karena sudah bertahun-tahun tidak memperoleh keturunan, kemudian juga bangkit dari usaha yang bangkrut misalnya begitu,” jelas Hasan.

Baca juga: 'Nikmatnya Sedekah' Hadir Kembali dengan Konsep Milenial di MNCTV

“Kita undang mereka untuk menyampaikan problem-probolem yang dialami, perjuangannya kayak apa, kemudian melalui sedekah dari berapa sampai kemudian sedekah itu menjadi wasilah atau perantara solusi masalah yang dihadapi.”

Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(sal)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini