Share

Hagia Sophia Jadi Masjid, Gli si Kucing Penjaga Boleh Tetap Tinggal

Sabtu 25 Juli 2020 16:31 WIB
https: img.okezone.com content 2020 07 25 614 2251993 hagia-sophia-jadi-masjid-gli-si-kucing-penjaga-boleh-tetap-tinggal-sTdJlixbsM.jpg Gli si kucing penghuni Hagia Sophia. (Foto: Instagram @hagiasophiacat)
A A A

BAGI siapa saja yang pernah mengunjungi bangunan bersejarah Hagia Sophia di Kota Istanbul, Turki, pasti pernah bertemu Gli si kucing penjaga. Hewan menggemaskan tersebut sudah lama menghuni Aya Sophia hingga memiliki keturunan.

Sebagaimana dilansir Reuters, Jumat 24 Juli 2020, perubahan status Hagia Sophia kembali menjadi masjid dipastikan tidak akan mengganggu keberadaan Gli dan kucing lainnya. Otoritas berwenang memastikan Gli dan kawan-kawannya tetap diperbolehkan ada di Masjid Hagia Sophia.

Baca juga: Mengenal Gli si Kucing Menggemaskan Penjaga Hagia Sophia 

Gli merupakan kucing berbulu abu-abu dengan mata hijau bersinar. Dia dan kawan-kawannya menjadi primadona selain mosaik dan cerita sejarah Hagia Sophia. Banyak wisatawan yang rela mengantri untuk bisa berfoto dengan kucing menggemaskan itu kemudian mengunggahnya ke media sosial.

Bahkan mantan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama, pernah bercengkerama dengan Gli saat berkunjung ke Hagia Sophia pada 2009. Ketika itu Hagia Sophia masih berstatus sebagai museum.

Gli si kucing penjaga Hagia Sophia. (Foto: Instagram @hagiasophiacat)

Perubahan fungsi Hagia Sophia sebagai masjid oleh pemerintahan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mencuatkan kekhawatiran Gli dan kawan-kawannya akan terusir dari rumah yang telah mereka diami selama lebih dari 10 tahun.

"Kucing itu menjadi sangat terkenal, dan masih ada banyak kucing lainnya yang belum dikenal. Kucing-kucing itu akan tetap ada di sana, dan semua kucing dipersilakan ke masjid kami," kata Juru Bicara Presiden Recep Tayyip Erdogan, sebagaimana dikutip dari iNews.id, Sabtu (25/7/2020).

Baca juga: Sholat Jumat Digelar di Hagia Sophia, Artis Tanah Air Turut Gembira 

Pernyataan Pemerintah Turki itu disambut sukacita oleh Umut Bahceci, seorang pemandu wisata. Ia senang Gli bisa terus menjadi bagian cerita mengesankan para wisatawan yang berkunjung ke Hagia Sophia.

Guna mengabadikan foto maupun video wisatawan bermain bersama Gli di Hagia Sophia, Umut berinisiatif membuatkan akun Instagram Gli pada 2016 yang saat ini telah memiliki lebih dari 48.000 pengikut.

"Saya mulai memerhatiakan Gli setiap kali saya pergi ke Hagia Sophia karena Gli berpose untuk orang-orang layaknya model," ungkap Umut.

"Saya sering mendapat pesan (di Instagram) seperti ini: 'Gli kami akan datang ke Istanbul untuk bertemu denganmu.' Ini benar-benar perasaan yang sangat menyenangkan," lanjutnya.

Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Dalam perjalanan sejarahnya, Hagia Sophia merupakan katedral Byzantium Kristen selama 900 tahun sebelum direbut oleh Kekaisaran Ottoman yang memfungsikannya sebagai masjid hingga 1934.

Setelah itu Hagia Sophia ditetapkan sebagai museum oleh Mustafa Kemal Ataturk sampai Juli 2020. Pengadilan Turki memutuskan bahwa Hagia Sophia statusnya berubah kembali menjadi masjid dan menggelar ibadah sholat.

Baca juga: Allahuakbar Menggema ketika Sholat Jumat di Hagia Sophia Setelah 86 Tahun 

Gli si kucing penjaga Hagia Sophia. (Foto: Instagram @hagiasophiacat)

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini