Share

Laudya Chintya Bella hingga Ayana Moon, Ini 5 Seleb Cantik Berjilbab Bergo

Alya Amellia Amini, Jurnalis · Minggu 26 Juli 2020 14:18 WIB
https: img.okezone.com content 2020 07 26 617 2252291 laudya-chintya-bella-hingga-ayana-moon-ini-5-seleb-cantik-berjilbab-bergo-c6jalMGDH4.jpg Nina Zatulini (Instagram)
A A A

MENGENAKAN hijab sudah jadi tren di kalangan perempuan sekarang. Seiring berkembangan zaman, model dan jenis jilbabpun berneka ragam serta corak. Jadi selain menutup aurat, memakai jilbab juga bisa menambah kecantikan.

Banyaknya model hijab saat ini membuat pengguna lebih mudah dalam memilih. Variasi hijab juga semakin beragam, seperti jilbab segi empat, khimar, bahkan hijab instan atau yang dikenal dengan bergo. Hijab yang satu ini juga sangat populer di kalangan hijabers.

Baca juga: 4 Busana Syari Cocok untuk Travelling ala Selebgram Larissa Chou

Bergo instant seringkali dipakai para hijabers ketika berada di rumah, selain sangat praktis, bergo juga merupakan jilbab yang sangat nyaman digunakan. Saat mengenakan bergo ini kita tidak perlu menambahkan peniti atau jarum.

Dengan bahan diamond crepe, jilbab bergo terasa lebih ringan. Bagi anda hijabers yang suka traveling, jilbab praktis ini bisa jadi pilihan. Dan bisa digunakan pada berbagai macam gaya. Di antaranya gaya simple, casual, edgy, ataupun sporty. Tinggal disesuaikan dengan yang disukai.

Tidak perlu khawatir kelihatan jadul, karena model jilbab bergo ini semakin kekinian. Banyak artis dan selebgram yang mengenakan bergo, kok.

Ini contohnya, bisa jadi inspirasi buat kalian:

1. Bergo instan syari yang sedang kekinian, biasanya tidak memakai pad di atas kepala, jilbab panjang yang menutup bagian dada dan belakang merupakan ciri khas dari jilbab bergo sendiri, seperti yang dipakai oleh Laudya Chintya Bella dengan motif bunga-bunga yang simple ini dapat menggambarkan suasana hati.

 ilustrasi

2. Jilbab bergo memiliki model instan yang saat ini ramai dipakai kaum hawa, termasuk para selebritis. Hijab bergo seperti ini didesain pada bagian bawah dengan teknik layering agar tetap memberikan kesan kekinian.

Dengan memakai jenis jilbab bergo bergelombang akan membuat tampilan lebih anggun dan tetap stylish dengan menutupi bagian dada dan punggung. Seperti jilbab yang dipakai oleh Nycta Gina yaitu ia mengenakan jilbab berwarna pastel, bisa menjadi pilihan agar kalian terlihat lebih cerah

ilustrasi 

3. Jilbab bergo dengan bahan jersey memiliki tekstur yang lembut dan elastis. Selain itu, bahannya terbilang cukup tebal sehingga tidak transparan. Biasanya jilbab bergo yang menggunakan pad di bagian atas kepala, akan terlihat jadul karena jilbab tersebut didesain sangat simple.

Dengan sedikit sentuhan kreatif, jilbab bergo mampu membuat seseorang tampil lebih menawan. Seperti yang dipakai bintang iklan yang juga mualaf asal Korea Selatan, Ayana Jihye Moon.

 ilustrasi

Dengan kemampuannya dalam mix and match yang cerdas akan membantu kalian lebih stylish walaupun hanya mengenakan bergo.

Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

4. Bergo instan yang terdapat tali pada samping hijabnya, akan membuat kalian tetap nyaman saat dipakai di dalam rumah. Tak perlu pakai peniti, hijab bergo itu begitu simple membalut kepala. Hanya ada sehelai tali yang digunakan untuk melingkarkan hijab. Lihat gaya Nisa Cookie dengan bergo.

 ilustrasi

5. Hijab bergo instan yang biasanya menggunakan bahan diamond crepe, seperti serat kulit jeruk akan menghasilkan tampilan hijab yang tegak dan tidak menerawang saat dipakai.

ilustrasi

Seperti jilbab bergo favorite dari Nina Zatulini ini, karena lebih simple dan tidak ribet saat memakainya.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini