Share

Jamaah Haji Lempar Jumrah, Lanjut Tawaf Ifadah

Jum'at 31 Juli 2020 13:57 WIB
https: img.okezone.com content 2020 07 31 614 2255031 jamaah-haji-lempar-jumrah-lanjut-tawaf-ifadah-xEBVwF5NXu.jpg Jamaah haji melakukan lempar jumrah di Mina. (Foto: Istimewa/Kemenag.go.id)
A A A

SELURUH jamaah haji pada hari ini melanjutkan kegiatan dengan lempar jumrah aqabah di Mina. Prosesi ini dilakukan setelah kemarin mereka melaksanakan puncak haji wukuf di Arafah, lalu mabit di Muzdalifah.

Lempar jumrah aqabah telah dilakukan ribuan jamaah sekira pukul 06.00 waktu Arab Saudi (WAS) atau 10.00 waktu Indonesia Barat (WIB) tadi. Setelah itu, jamaah haji langsung menuju Masjidil Haram untuk melaksanakan tawaf ifadah.

Baca juga: Jamaah Haji ke Muzdalifah Usai Wukuf di Arafah, Lanjut ke Mina Lempar Jumrah 

Dari ribuan Muslimin yang beruntung bisa menunaikan ibadah haji tahun ini di tengah pandemi virus corona (covid-19), 14 orang di antaranya adalah warga negara Indonesia (WNI) yang bermukim di Arab Saudi. Jumlah ini bertambah 1 orang dari informasi awal.

"Kebetulan tadi kami bertemu 1 orang WNI lagi di Jabal Rahmah. Dia tinggal di Jeddah. Namanya Pak Agus asal Bogor. Jadi sekarang ada 14 WNI yang berhaji," kata Endan Suwandana, salah satu WNI yang terpilih menjadi jamaah haji 2020 dalam pesan singkatnya ke Sindonews, Jumat (31/7/2020).

Ia melanjutkan, dirinya bersama rombongan baru selesai melaksanakan lempar jumrah aqabah. "Ini kami kembali ke mobil untuk Haram (Masjidil Haram) untuk melaksankan tawaf ifadah," kata pria asal Karawang, Jawa Barat, tersebut yang kini bekerja di Madinah.

Baca juga: Khotbah Wukuf Arafah: Bagian Terpenting dari Takwa adalah Tauhid 

Sebagaimana diketahui, sebelumnya Konsul Haji KJRI Jeddah Endang Jumali mengatakan bahwa ada 13 WNI yang tinggal di Arab Saudi dan terdaftar sebagai jamaah haji 1441 Hijriah/2020 Masehi.

"Sampai sore ini (Rabu 29 Juli 2020), jumlah WNI ekspatriat di Saudi yang terdata sebagai jamaah haji ada 13 orang," kata Endang Jumali, dikutip dari situs resmi Kementerian Agama.

Jamaah haji 2020 lempar jumrah di Mina. (Foto: Twitter @HaramainInfo)

Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Ia memaparkan, ke-13 WNI tersebut tinggal di Riyadh (1), Madinah (2), Yanbu' (1), Makkah (4), Jeddah (4), dan Al Khobar (1).

Mereka adalah Muhammad Wahyu, Endan Suwandana, Ahmad Sujai, Huda Faristiya, Abdul Muhaemin, Siri Marosi, Muhammad Toifurrahman, Ata Farida, Eni Wahyuni, Irma Tazkiya, Muhammad Zulkarnain, Ali Muhsin Kemal, dan Akram Hadrami.

"Di Arafah, mereka menggunakan tenda wilayah negara-negara Arab. Di Mina, mereka menggunakan Hotel Abroj Mina yang berada di dekat Jamarat. Perjalanan mereka menggunakan bus dari perusahaan Saptco dan Samaya," jelasnya.

Baca juga: Khotbah Wukuf Arafah: Islam Melindungi Umat dari Wabah 

Jamaah haji 2020 lempar jumrah di Mina. (Foto: Twitter @HaramainInfo)

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini