Share

Dolar AS Merosot ke Level Terendah dalam 2 Tahun Terakhir

Feby Novalius , Okezone · Sabtu 01 Agustus 2020 08:08 WIB
https: img.okezone.com content 2020 08 01 278 2255276 dolar-as-merosot-ke-level-terendah-dalam-2-tahun-terakhir-R3sWlAerVS.jpg Dolar AS Melemah. (Foto: Okezone.com)
A A A

JAKARTA - Kurs dolar Amerika Serikat (AS) merosot ke posisi terendah selama dua tahun pada perdagangan Jumat waktu setempat. Hal ini juga menjadi catatan penurunan bulanan terbesar dalam 10 tahun.

Melemahnya dolar karena investor khawatir pemulihan ekonomi AS akan terhambat oleh epidemi virus corona. Indeks dolar turun menjadi 92,597 atau level terendah sejak Mei 2018.

Baca Juga: Dolar Kian Terpuruk Usai Amerika Serikat Alami Resesi

"Pada akar kelemahan dolar ada fakta yang disorot oleh Ketua Fed (Jerome) Powell tempo hari. Bahwa kasus virus corona di AS mulai meningkat pada pertengahan Juni, membatasi konsumsi dan membuat ekonomi menurun," kata Kepala Ahli Strategi Sumitomo Mitsui Bank Daisuke Uno, dilansir dari CNBC, Sabtu (1/8/2020).

Ekonomi AS sangat turun, dengan data produk domestik bruto (PDB) menunjukkan kontraksi 32,9% tahunan pada kuartal kedua. Di samping itu, keyakinan investasi pada mata uang AS pun semakin berkurang setelah Presiden AS Donald Trump kemungkinan menunda pemilihan presiden pada November 2020.

Baca Juga: AS Resesi dengan Pertumbuhan Minus 32%, Harga Minyak Anjlok

Euro mencapai level tertinggi dalam dua tahun ke level USD1,1905. Terhadap yen, dolar mencapai level terendah di 104,195 yen. Demikian juga pound Inggris pada level USD1,3122.

Investor khawatir perekonomian akan sulit pulih karena virus corona sekarang menyebar ke negara-negara bagian Midwest di AS bahkan ketika angka-angka dari negara-negara bagian Sunbelt menunjukkan beberapa tanda perbaikan. (feb)

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(rhs)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini