Share

Kucing Tanpa Mata dan Bulu Viral, Apa Sebabnya?

Leonardus Selwyn Kangsaputra, Okezone · Rabu 16 September 2020 08:01 WIB
https: img.okezone.com content 2020 09 15 612 2278333 kucing-tanpa-mata-dan-bulu-viral-apa-sebabnya-S3CHvASBVU.jpg Kucing tanpa bulu dan mata viral (Foto : VT)
A A A

Seekor kucing tanpa mata dan tidak berbulu telah menarik perhatian para netizen di media sosial. Bahkan kucing unik ini telah menjadi profil Instagram yang menggemaskan.

Kucing unik ini bernama Jasper. Awalnya ia lahir dilengkapi dengan kedua bola mata yang normal. Sayangnya kedua bola mata jasper harus dikeluarkan setelah terserang ulkus kornea.

Mata pertama diangkat kembali pada 2013, sementara mata keduanya diangkat lima tahun kemudian yakni pada 2018. Usai melakukan prosedur pengangkatan bola mata Jasper pun tidak lagi kesakitan.

Kucing

"Bagi mereka yang tidak tahu cerita Jazzy (Jasper), dia diadopsi pada usia 2 tahun dan tampak sehat. Setelah beberapa tahun dia didiagnosis dengan FHV (virus herpes kucing). Kemudian pada November 2013 ia terserang ulkus kornea di mata kanannya,” tulis pernyataan di Instagram, melansir dari VT, Selasa (15/9/2020).

Baca Juga : 5 Gaya Hijab Ayu Ting Ting, Cantik dan Natural Banget

Kondisi penyakit yang dialami Jasper sangat buruk sehingga ia membutuhkan pengangkatan sebagai satu-satunya pilihan. Setelah diangkat satu matanya, kucing itu terus menjadi bahagia dan sehat.

“Hingga September 2018 ketika Jasper mengalami ulkus kornea pada sebelah matanya yang tersisa. Sekali lagi ia mengalami kondisi yang sangat buruk dan pengangkatan adalah satu-satunya pilihan,” lanjutnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Setelah kedua bola matanya hilang, Jasper kini benar-benar buta total, untungnya ia bisa beradaptasi dengan sangat baik. Tapi pada April 2019 Jasper kembali sakit. Ia mengalami stroke ringan.

"Dia kucing yang sangat bahagia, yang dinyatakan sangat sehat. Dia berusia 11 tahun. Tetapi dokter hewan mengatakan tidak ada alasan bahwa ia tidak akan hidup 10 tahun lagi. Saya mendapatkan seni tentang dia sepanjang waktu, dan setidaknya lima orang telah membuatnya ditato pada mereka, dan itu tidak termasuk saya,” lanjutnya.

Kucing

Pemilik Jasper, Kelli, mengatakan bahwa Jasper sudah populer di Facebook dan Instagram-nya. Bahkan Jasper sekarang sudah memiliki TikTok, di mana para penggemar dapat menikmati video-videonya.

Kelli berharap kehadiran media sosial Jasper akan membantu mengedukasi orang-orang tentang kucing berkebutuhan khusus. Ia ingin menunjukkan betapa menggemaskannya hewan tersebut dan mereka juga pantas mendapatkan cinta.

"Seekor kucing buta masih bisa hidup bahagia," tuntas Kelli.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini