Share

Pulau Untung Jawa Diserbu Wisatawan Domestik, Intip Keseruannya

Dimas Andhika Fikri, Jurnalis · Selasa 20 Oktober 2020 10:06 WIB
https: img.okezone.com content 2020 10 20 408 2296329 pulau-untung-jawa-diserbu-wisatawan-domestik-intip-keseruannya-Ksbf9FbnKJ.JPG Panorama sunset di Pulau Untung Jawa (Foto: Instagram/@rivaldianjaswara)

PULAU Untung Jawa di Kepulauan Seribu menjadi primadona warga Jakarta dan sekitarnya di masa PSBB transisi. Jumlah kunjungan ke pulau ini dilaporkan terus meningkat, sejak Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mencabut kebijakan PSBB total.

Kepala Sudin Parekraf Kepulauan Seribu Dinas Parekraf DKI Jakarta, Puji Astuti, mengatakan, total jumlah kunjungan wisatawan ke Kepulauan Seribu pada akhir pekan lalu (Sabtu dan Minggu) mencapai 2.261 orang.

Sebagian di antara mereka terpantau menyambangi Pulau Untung Jawa. Alasannya, karena pulau ini dapat dijangkau dari pelabuhan yang berada di Tangerang.

"Banyak wisatawan yang menyeberang dari Rawa Saban karena tarifnya terbilang murah Rp50 ribu pulang pergi menggunakan kapal tradisional. Kalau dari Ancol kan bisa sampai Rp200 ribu. Di Untung Jawa kebanyakan rombongan wisata keluarga, karena pulau ini tak hanya menyuguhkan pemandangan yang cantik tetapi juga banyak spot-spot foto," ujar Puji Astuti saat dihubungi via sambungan telepon, Selasa (20/10/2020).

Nah, untuk mengetahui lebih lanjut apa saja daya tarik Pulau Untung Jawa di Kepulauan Seribu, berikut Okezone rangkum ulasannya.

Fasilitas

Fasilitas di Pulau Untung Jawa terbilang lengkap. Wisatawan bahkan bisa bermalam di penginapan yang telah disediakan pihak pengelola. Tarifnya memang beragam sesuai dengan fasilitas yang disuguhkan. Namun, rata-rata penginapan di Pulau ini berkisar antara Rp150-Rp400 ribu saja.

Pulau Untung Jawa

(Foto: Instagram/@akang_bandung)

Tak hanya itu, bagi wisatawan yang ingin menghemat pengeluaran, Anda juga bisa mendirikan tenda loh di tempat ini. Jangan khawatir, di Pulau Untung Jawa ada warung makan dan fasilitas-fasilitas penunjung lainnya kok.

Snorkeling dan bermain air

Ada banyak aktivitas wisata yang bisa dijajal wisatawan saat menyambangi Pulau Untung Jawa. Salah satunya bermain air hingga snorkeling di Pantai Untung Jawa. Hamparan pasir putih lembut akan langsung menyambut Anda ketika menginjakkan kaki di tempat ini.

Ombaknya yang tidak terlalu besar sangat ideal untuk berenang. Tak hanya itu, keindahan bawah lautnya pun tak kalah cantik dan sayang untuk dilewati. Namun bila Anda tertarik untuk snorkeling atau diving, sebaiknya membawa peralatan sendiri guna meminimalisir penyebaran virus corona (Covid-19).

Daya tarik lain dari Pulau Untung Jawa adalah wahana permainan airnya yang cukup lengkap. Bila punya budget berlebih, Anda bisa menikmati salah satu fasilitas dari wahana watersport yang ditawarkan di sini.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Cara menuju Pulau Untung Jawa

Bagi Anda yang tertarik untuk berkunjung ke pulau ini, rute menuju Pulau Untung Jawa sebetulanya tidak terlalu sulit.

Pulau yang berada dalam satu kawasan gugusan Kepulauan Seribu ini cukup mudah untuk disambangi, apalagi bila Anda berdomisili sekitaran Jabodetabek.

Bagi Anda yang berasal dari kota Jakarta, Bandung, Bogor atau Tangerang, Anda disarankan untuk mengambil kapal di Pelabuhan Tanjung Pasir, Tangerang, Provinsi Banten.

Pasalnya, lokasi daerah inilah yang terdekat untuk menuju ke Pulau Untung Jawa. Biayanya pun terbilang terjangkau hanya berkisar Rp50.000 (pulang-pergi).

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini