Share

Jelajahi 5 Tempat Wisata Baru di Semarang, Biar Hatimu Enggak Ambyar

Mustafidhotul Ummah, Jurnalis · Selasa 17 November 2020 18:04 WIB
https: img.okezone.com content 2020 11 17 408 2310930 jelajahi-5-tempat-wisata-baru-di-semarang-biar-hatimu-enggak-ambyar-yauHmBVE20.jpg Taman Bunga Celosia. (Foto: Instagram @taman_bunga.celosia)

SEMARANG menjadi tujuan wisata favorit traveler karena suasananya menenangkan. Ada banyak tempat wisata yang mungkin belum pernah Anda eksplor sebelumnya.

Banyak saat ini banyak tempat wisata baru yang menyajikan alam indah. Penasaran di mana saja?

Lebih lanjut, dilansir Okezone dari @exploresemarang, berikut lima ulasan tempat wisata baru di Semarang yang bisa Anda jelajahi. Yuk simak!

Gumuk Reco Sepakung

  semarang

(Foto: Instagram @albertus_bagusr)

Objek wisata pertama terdapat Gumuk Reco Sepakung, destinasi ini terkenal sangat asri terbukti dari banyaknya tumbuhan hijau serta pepohonan yang menjulang tinggi. Tempat ini menawarkan keindahan alam yang sangat luar biasa dan tebing-tebing di sekitarnya. Berbagai macam aktivitas yang bisa Anda coba selain itu suasananya sangat nyaman, tak terlebih dengan udara yang sejuk. Gumuk Reco Sepakung berlokasi di Jalan Kenongo, Kepil, Sepakung, Banyubiru, Semarang, Jawa Tengah. Untuk harga tiket masuk hari biasa hanya Rp5.000 dan hari libur Rp10 ribu.

Radesa Wisata Tuntang

Destinasi yang kedua terdapat Radesa Wisata Tuntang yang berlokasi di Dusun Kelurahan, Desa Tuntang, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Tempat ini akan memanjakan Anda karena memiliki berbagai macam spot foto salah satunya replika Menara Eiffel. Bahkan Anda juga bisa merasakan sensasi menaiki perahu untuk mengelilingi Rawa Pening. Tiupan angin yang berhembus membuat para pengunjung untuk berlama-lama di tempat ini, sembari menikmati pemandangan alam yang sangat natural.

Baca Juga: 5 Bukit Keren di Yogyakarta yang Jadi Destinasi Wisata Alam Kekinian, Ini Daftarnya

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Candi Gedong Songo

gedong

Nah, objek wisata yang ketiga ini sangat viral di kalangan sosial media, ya Candi Gedong Songo. Candi Gedong Songo terletak di Candi, Bandungan, Semarang, Jawa Tengah. Destinasi ini bisa menambah tentang ilmu pengetahuan sosial, tepatnya sejarah. Anda akan dijelaskan asal-usul Candi Gedong Songo.

Tak hanya itu, pemandangan alam yang disediakan pada tempat ini sangat indah karena terdapat pegunungan yang menambah daya tarik sendiri. untuk harga tiket masuk sangat murah hanya Rp10 ribu per orang.

"Ayo kemaren yang sudah punya rencana untuk berlibur ke Semarang yuk dijadiin rencananya. Selamat beraktivitas, jangan lupa pakai masker," tulis keterangan foto yang diunggah laman Instagram @exploresemarang.

Taman Bunga Celosia Bandungan Semarang

Mungkin sebagian para pemuda sudah mengetahui tempat ini, Taman Bunga Celosia yang mempunyai banyak bunga dan warna yang sangat cantik. Tempat ini sangat ramai dikunjungi untuk berswafoto bersama spot yang sudah disediakan. Selain menyaksikan keindahan bunga, Anda pun bisa berfoto dengan latar miniatur Louvre Paris.

Selain itu, Anda juga bisa merasakan hangatnya bermain bersama Domba ataupun kelinci. Kawasan ini berlokasi di Jalan Gedong Songo Beroken, Banyukuning, Bandungan, Semarang,Jawa Tengah. Untuk harga tiket masuknya Anda hanya mengeluarkan uang sebesar Rp20 ribu sampai Rp25 ribu.

Air Terjun Benowo

Curug dalam Bahasa Jawa artinya air terjun. Ya, Air Terjun Benowo merupakan air terjun ini terletak di Gunung Ungaran. Banyak wisatawan yang hadir untuk merasakan sejuknya Air Terjun Benowo. Selain itu pemandangan di tempat ini sangatlah asri dan indah, banyak tumbuhan hijau di sekelilingnya. Air Terjun Benowo terletak di Desa Kalisidi, Kecamatan Ungaran Barat, Semarang, Jawa Tengah. Untuk harga tiket masuknya hanya merogoh kocek sebesar Rp4.000.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini