Share

Hari Jumat Saat Nabi Adam Diciptakan dan Turun dari Surga

Kamis 03 Desember 2020 19:01 WIB
https: img.okezone.com content 2020 12 03 330 2320921 hari-jumat-saat-nabi-adam-diciptakan-dan-turun-dari-surga-4cBSJ9UPXx.jpg Sholat Jumat penuh dengan jamaah sebelum pandemi Covid-19. (Foto: Okezone)
A A A

JAKARTA - Hari Jumat memiliki keutamaan tersendiri. Nabi Muhammad SAW pun telah mengungkapkan keutamaannya, yakni hari raya umat muslim.

Dikutip dari buku "Ensiklopedia Ibadah Jumat" yang ditulis  oleh Wawan Shofwan Sholehudin, terbitan Tafakur menyebutkan: Dari Abu Hurairah RA, Rasulullah SAW bersabda, "Dua hari raya telah bersamaan pada hari kalian ini. Siapa yang berkehendak mencukupkannya dengan melaksanakan 'Id pagi hari saja, silakan. Sedangkan kami akan melakukan ibadah Jumat siang harinya." Sunan Abu Daud, I: 147, No. 1075, Sunan Al-Kubra lil Baihaqi, III: 318, Al-Mustadrak `ala ash-Shahihain, III: 74, No. 1015.

Baca Juga: Guru Besar Cambridge Akui Urai Ilmu Bumi dari Hadis dan Al-Quran

Dari Ibnu Jurazj berkata, Atha RA berkata, "Telah terjadi bersamaan hari Jumat dengan Hari Raya Fitri pada zaman Ibnu Zubair". Maka, Ibnu Zubair berkata "Telah terjadi bertepatan dua 'Id pada satu hari. Lalu, beliau menyatakan keduanya dengan sholat dua rakaat pada pagi hari. Beliau tidak menambah lagi sholat sampai Sholat Ashar". HR Abu Daud, I: 417, No. 1047.

Berdasarkan ketiga riwayat tersebut kita dapat menunjukkan bahwa hari Jumat merupakan atau termasuk hari raya, 'Id, atau Hari Besar. Tetapi, tentunya, penyebutan "hari raya itu" hanya diperuntukkan bagi orang-orang yang diwajibkan untuk melaksanakan ibadah Jumat itu, bukan untuk orang lain.

Baca Juga: Nabi Muhammad Ungkap Ada Api di Dasar Laut, Padahal Belum Ada Ahli Bumi

Selain itu, hari Jumat juga merupakan hari di mana Nabi Adam diciptakan dan dimasukkan ke Surga.

Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(Vitri)

1
1

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini