Share

Butuh 15 Juta Dosis Vaksin Covid-19, Jakarta Baru Punya 120.040

Novie Fauziah, Okezone · Kamis 14 Januari 2021 17:19 WIB
https: img.okezone.com content 2021 01 14 612 2344523 butuh-15-juta-dosis-vaksin-covid-19-jakarta-baru-punya-120-040-lVeT9Zhe21.jpg Ilustrasi. (Foto: Freepik)
A A A

VAKSIN Covid-19 buatan Sinovac memang sudah dibagikan, bahkan sebelum Badan Pengelola Obat dan Makanan (BPOM) memberikan izin. Tujuannya, agar mempercepat distribusi vaksin tersebut.

Kepala Dinas Kesehatan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Widyastuti mengatakan, pengiriman vaksin tersebut dibagi menjadi tiga tahap. Tapi, saat ini jumlah vaksin yang ada di Jakarta masih sangat minim.

"Total semua vaksin Sinovac yang dikirim dari Biofarma di Bandung ke DKI Jakarta 120.040," katanya Media Briefing Kesiapan Vaksinasi Covid-19 di Jakarta secara virtual, Kamis (14/1/21).

Menurutnya, Jakarta sendiri ditargetkan sebanyak 7,9 juta akan divaksinasi. Oleh karena itu, perlu 15 sampai 16 juta dosis vaksin Covid-19 untuk mencapai herd immunity atau kekebalan tubuh dari virus corona.

Adapun orang yang menjadi sasarannya, adalah mereka yang berusia 18 hingga 59 tahun. Lebih lanjut, ia menyebutkan Dinkes DKI sendiri sebanyak 440 fasilitas kesehatan telah disiapkan untuk proses vaksinasi.

Terdiri dari Puskesmas, rumah sakit, rumah sakitnya baik rumah sakit pemerintah pusat, rumah sakit daerah, rumah sakit BUMN, hingga beberapa klinik yang terpilih dapat memberikan layanan vaksinasi.

Tapi, mereka yang akan divaksinasi harus terbebas dari penyakit tertentu, seperti hipertensi, tidak sedang menjalankan terapi jangka panjang dan lainnya.

Dia melanjutkan, tenaga kesehatan yang bertugas sebagai vaksinator vaksin Covid-19 ini sudah diberi pembekalan sebelumnya, bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(mrt)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini