Share

Alasan Mandalika Layak Jadi Destinasi Sport Tourism Unggulan Indonesia

Antara, Jurnalis · Selasa 19 Januari 2021 08:31 WIB
https: img.okezone.com content 2021 01 19 406 2346781 alasan-mandalika-layak-jadi-destinasi-sport-tourism-unggulan-indonesia-Tun6oEPr0r.JPG Menparekraf RI, Sandiaga Uno/kanan dalam kunjungan ke kawasan The Mandalika, Lombok Tengah, NTB (Foto: Antara)

WAKIL Ketua DPRD Nusa Tenggara Barat (NTB), Mori Hanafi mendukung gagasan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno yang ingin menjadikan kawasan The Mandalika di Kabupaten Lombok Tengah sebagai lokasi pengembangan sport tourism di Indonesia.

"Saya menilai gagasan Pak Sandiaga Uno menjadikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika sebagai lokasi sport tourism sudah tepat," kata Hanafi.

Ia sangat mendukung ide Menparekraf tersebut dengan sejumlah alasan. Di antaranya jika merujuk potensi kewilayahan, maka seluruh bentang pantai, daratan dan pegunungan di wilayah NTB sangat ideal untuk dijadikan lokasi menghelat ajang sport tourism tersebut. Belum lagi ajang Triathlon sangat cocok dilakukan di wilayah Pulau Lombok.

"Keunggulan NTB adalah dari sisi keindahan pantainya. Ini juga ditopang adanya udara yang masih segar dan bebas polusi. Jadi, NTB itu sangat cocok dan selaras dengan rencana Pak Menteri Pariwasata menghelat sport tourism kedepannya," ucap Mori Hanafi.

Baca juga: Sandiaga Uno Pastikan Homestay di Lombok Siap Sambut Gelaran MotoGP Mandalika

Jika harus memilih rute lanjut Hanafi, maka ia menyarakan agar ajang Triathlon sangat cocok dilakukan di tiga wilayah. Yakni, Lombok Barat, Kota Mataram dan Lombok Tengah.

Hanafi menambahkan, untuk kegiatan perlombaan renang dilakukan di Pantai Senggigi, Lombok Barat. Sementara, kegiatan lomba lari dilakukan di jalanan Kota Mataram. Selanjutnya, ajang bersepeda dilakukan di kawasan Mandalika, Lombok Tengah.

"Jadi, pilihan sport tourism di Lombok jauh lebih bagus daripada di Provinsi Bali. Ini karena kalau kegiatannya di Bali, tentu akan dilakukan rekayasa lalu lintas. Nah, kalau di Lombok, enggak sampai ada pilihan merekayasa lalu lintas itu," jelasnya.

Dirinya meminta setelah adanya sinyal dari pemerintah pusat melalui Kemenparekraf untuk menghelat sport tourism itu, seyogyanya Pemprov NTB melalui OPD terkait perlu menindak lanjuti dari sisi anggaran dan biaya promosi yang memadai di APBD.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Sebab, lanjut dia, para peserta sport tourism itu tidak lagi hanya sebatas atlet nasional, namun dari berbagai negara dibelahan dunia. Mengingat, mereka memiliki komunitas tersendiri.

"Kita enggak boleh setengah-setengah. Tapi harus serius menyelenggarakannya. Ingat, sport tourism itu jika jadi diselenggarakan akan bisa mengalahkan agenda rutin tourism kita. Misalnya, event Bau Nyale juga akan kalah pamornya, karena devisa yang didatangkan ke NTB akan dua kali lipat jumlahnya," ujarnya.

Baca juga: Jelang MotoGP Mandalika 2021, Ini Pesan Sandiaga untuk Mahasiswa di Lombok

Pihaknya berterima kasih dengan ide dari Kemanparekraf itu. Untuk itu, Pemprov harus mulai memikirkan biaya promosi dengan program kerja OPD terkait yang terukur dan harus mengarah ke spot tourism.

Terlebih ajang ini dapat juga dijadikan upaya membangkitkan pariwisata NTB pasca-pandemi Covid-19 yang membuat lesunya sektor unggulan tersebut.

"Yang kita persiapkan adalah bagaimana membuat promosi yang lebih lagi dan tidak biasa seperti paket wisata selama ini. Minimal para komunitas Triathlon itu kita undang untuk melihat lokasi-lokasi yang akan kita jadikan lokasi sport tourism ke depannya," demikian Hanafi.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini