Share

Tragis! Balita Tewas Setelah Hirup Paku Payung hingga Tembus Paru-Paru

Fahmi Firdaus , Okezone · Jum'at 26 Februari 2021 20:49 WIB
https: img.okezone.com content 2021 02 26 18 2369109 tragis-balita-tewas-setelah-hirup-paku-payung-hingga-tembus-paru-paru-KxkKkDVR1h.jpg ilustrasi: Okezone
A A A

TACOMA – Peranan orangtua dalam menjaga buah hatinya sangat penting. Oleh karena itu, gerak-gerik anaknya harus diperhatikan, jangan sampai mereka bermain dengan barang yang membayakan. Seperti yang menimpa balita berusia 4 tahun bernama Axel.

(Baca juga: Rusia dan Iran Geram Atas Serangan Udara AS di Suriah)

Dia meninggal setelah dirawat di rumah sakit karena menghirup paku payung ukuran kecil yang menembus paru-parunya. Ayla Rutherford, ibu dari balita itu, mendapati putranya mengalami insiden mengerikan tersebut pada Januari lalu.

Saat itu, Ayla sedang berada di kamar mandi dan mendengar keluarganya berteriak. Dia menemukan suaminya, Josh, melakukan pertolongan pertama dengan menepuk pundak Axel yang dia kira tersedak.

Axel kehilangan kesadaran, tubuhnya membiru dan dilarikan ke Rumah Sakit Anak Mary Bridge di Tacoma, Negara Bagian Washington, Amerika Serikat. Hasil pemindaian (scan) menunjukkan, bocah itu menghirup paku payung dan menusuk paru-paru kirinya hingga tembus, lalu terjepit di antara tulang rusuknya.

“Dokter harus melakukan operasi bedah dengan membuat lubang di tenggorokannya untuk mengeluarkan benda itu. Mereka akhirnya mengeluarkannya, dan kami terkejut ternyata itu paku payung ukuran kecil,” ujar Ayla, dikutip The Sun, Jumat (26/2/2021).

Setelah menjalani operasi selama dua jam, Ayla dan Josh dapat mengunjungi anak bungsu mereka, yang dipasangi alat bantu pernapasan karena tidak bisa lagi bernapas seperti biasa. Axel dirawat di rumah sakit selama tiga hari, namun tak kunjung membaik.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Dokter menyatakan Axel meninggal dunia pada pukul 13.35, Minggu (17/1/2021), seperti yang diceritakan Ayla baru-baru ini. Keluarga mengadakan upacara peringatan dan mengkremasi Axel pada 6 Februari lalu.

“Saya ingin memberi tahu orang-orang bahwa paku payung adalah hal yang biasa dimiliki di rumah Anda, (digunakan) untuk menggantung poster, bingkai foto, kalender. Namun jika sampai ke tangan anak kecil, mereka bisa memasukkannya ke dalam mulut, menghirupnya. Maka jauhi itu dari mereka,” pesan Ayla.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini