Share
Advertisement

Google Doodle Hari Ini Ingatkan soal Vaksinasi Covid-19

Intan Rakhmayanti Dewi , Jurnalis-Selasa 22 Juni 2021 17:02 WIB
Google Doodle vaksinasi covid-19. (Foto: Google)
Google Doodle vaksinasi covid-19. (Foto: Google)
A
A
A

GOOGLE Doodle hari ini kembali hadir dengan tema pentingnya vaksinasi covid-19. Pasalnya, pandemi covid-19 belum berakhir, maka itu Google turut mengingatkan masyarakat untuk mendapatkan vaksin covid-19.

"Dapatkan vaksinasi. Pakailah masker. Selamatkan nyawa," jelas Google Doodle hari ini, Selasa (22/6/2021).

Baca juga: Cegah Covid-19, Google Doodle Ajak Terus Pakai Masker dan Menjaga Jarak 

Pada Doodle tersebut menampilkan kata "Google" yang memiliki kaki dan lengan. Di mana masing-masing huruf memakai masker cegah covid-19.

Vaksinasi covid-19. (Foto: Okezone)

Dua huruf G pada kata Google memiliki ikon plester pada lengannya. Masing-masing huruf terlihat ceria sambil mengangkat lengan dan memamerkan plester tersebut.

Sementara huruf E didesain seperti perawat medis. Kemudian huruf G, O, dan L masing-masing menggunakan plester pada lengannya, seolah menandakan mereka telah divaksin.

Baca juga: Google Doodle Tampilkan Sosok Go Tik Swan, Pelopor Batik Asal Solo 

Jika mengeklik Doodle tersebut dari halaman awal pencarian, bakal melihat halaman berisi hasil pencarian berdasarkan peta negara sesuai dengan lokasi pengguna.

Kemudian akan muncul hasil pencarian tentang vaksin covid covid-19, mulai jumlah penduduk yang sudah mendapat vaksin, peta vaksinasi, informasi dari otoritas berwenang, serta rangkuman tentang vaksinasi di Indonesia dan seluruh dunia.

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Berita Terkait
Telusuri berita techno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement