Share
898

Kritik Terhadap Pemerintah Soal Penanganan Covid-19 Dinilai Berlebihan, India Gerebek Kantor Media

Tim Okezone , Okezone · Kamis 22 Juli 2021 19:51 WIB
https: img.okezone.com content 2021 07 22 18 2444553 kritik-terhadap-pemerintah-soal-penanganan-covid-19-dinilai-berlebihan-india-gerebek-kantor-media-RS5lr75FZR.jpg Proses kremasi jenazah pasien Covid-19 di India.(Foto:Reuters)
A A A

NEW DELHI - Usai pemberitaan yang masif media terhadap pemerintah dalam penanganan Corona (Covid-19), India melalui otoritas pajaknya menggerebek kantor surat kabar dan televisi terkemuka yang selama ini paling sering menyajikan berita Covid-19.

Dilansir AFP pada Kamis (22/7/2021), penggerebekan tersebut memicu tuduhan intimidasi oleh pemerintah terhadap media massa.

Hingga saat ini, belum ada pernyataan resmi dari pemerintah India terkait penggerebekan terhadap kantor surat kabar Dainik Bhaskar dan televisi Bharat Samachar tersebut.

Baca Juga: Bansosnya dari Baznas, Kok Tulisan di Amplopnya Nama Bupati Karanganyar dan Istrinya?

Namun laporan media lokal yang mengutip sejumlah pejabat pajak menyebut, mereka memiliki 'bukti penipuan yang meyakinkan'.

Surat kabar Bhaskar yang memiliki jutaan pembaca, mempublikasikan serangkaian laporan soal kehancuran yang dipicu pandemi Covid-19 pada April dan Mei, dan mengkritik manajemen krisis oleh pemerintah.

Dalam responsnya, surat kabar ini menuturkan dalam situsnya bahwa dalam enam bulan terakhir, pihaknya berupaya 'menunjukkan situasi nyata di negara ini'.

"Baik soal pembuangan jenazah di Sungai Gangga atau menyembunyikan kematian akibat Covid-19, Bhaskar menunjukkan jurnalisme yang tidak kenal takut," tegas Bhaskar dalam pernyataannya.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(saz)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini