Share
Advertisement

Xiaomi Hadirkan Redmi Note 10 5G di Indonesia, Intip Spesifikasinya

Pernita Hestin Untari , Jurnalis-Kamis 22 Juli 2021 21:09 WIB
Xiaomi Hadirkan Redmi Note 10 5G di Indonesia (Foto: Phandroid)
Xiaomi Hadirkan Redmi Note 10 5G di Indonesia (Foto: Phandroid)
A
A
A

JAKARTA- Xiaomi resmi menghadirkan gawai terbarunya, Redmi Note 5G, Kamis (22/7/2021). Ponsel tersebut diklaim menjadi ponsel 5G murah yang dilengkapi dengan spesifikasi mumpuni.

"Redmi Note 10 5G ini hadir bagi para pengguna yang ingin merasakan pengalaman berinternet cepat dalam genggaman serta performa terbaik untuk mendukung produktivitas dan gaya hidup,” kata Country Director Xiaomi Indonesia Alvin Tse.

Untuk spesifikasi, ponsel ini memiliki layar 6,5 inci FHD+ dengan refresh rate 90Hz. Layarnya juga dilindungi dengan Corning Gorilla Glass 3.

Sementara itu, kamera belakangnya memiliki konfigurasi triple rear camera dengan kamera utama 48MP yang dilengkapi kamera makro 2MP dan depth sensor 2MP. Untuk kebutuhan selfie ada kamera depan beresolusi 8MP.

Redmi Note 10 5G Hadir di Indonesia

 BACA JUGA:

Konami Ganti Nama PES Jadi eFootball, Apa Saja Keunggulannya?

Cara Optimalkan Aplikasi Kencan Online Tanpa Berlangganan

Menjanjikan kecepatan, Redmi Note 10 5G ini dibekali chipset MediaTek Dimensity 700 octa-core CPU. Ini diklaim mampu beroperasi hingga kecepatan 2,2 GHz. Tak hanya itu ponsel juga memiliki RAM LPDDR4X dan UFS 2.2 WriteBooster pada penyimpanan yang memungkinkan streaming data 4x lebih cepat daripada smartphone lainnya dengan eMMC.

Ponsel ini memiliki dua varian penyimpanan yakni RAM3GB dan128GB atau RAM8GB dan 128GB. Xiaomi juga memberikan slot penyimpanan eksternal dengan dukungan hingga 1TB.

Untuk dayanya ponsel dilengkapi dengan daya 5.000 mAh yang mendukung daya cepat 18W. Ponsel juga sudah mendukung dual SIM 5G dan NFC. Redmi Note 10 5G akan hadir dalam tiga pilihan warna, Graphite Gray, Nighttime Blue, dan Aurora Green.

Ponsel resmi dijual pada 27 Juli 2021 dengan harga Rp2.799.000 (4GB+128GB) dan Rp3.099.000 (8GB+128GB).

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Telusuri berita techno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement