Share

18 Inspirasi Nama Anak Perempuan Islami Bermakna Doa dan Kebaikan

Novie Fauziah, Jurnalis · Rabu 08 September 2021 06:37 WIB
https: img.okezone.com content 2021 09 07 614 2467732 18-inspirasi-nama-anak-perempuan-islami-bermakna-doa-dan-kebaikan-yhLipjtqAn.jpg Ilustrasi nama anak perempuan Islami. (Foto: Shutterstock)
A A A

SALAH satu bentuk syukur orangtua Muslim yang mendapat karunia kelahiran anak adalah memberikan nama Islami. Salah satunya bisa berupa nama anak perempuan Islami bermakna doa dan kebaikan.

Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam bersabda:

ﺇِﻧَّﻜُﻢْ ﺗُﺪْﻋَﻮْﻥَ ﻳَﻮْﻡَ ﺍﻟْﻘِﻴَﺎﻣَﺔِ ﺑِﺄَﺳْﻤَﺎﺋِﻜُﻢْ ﻭَﺃَﺳْﻤَﺎﺀِ ﺁﺑَﺎﺋِﻜُﻢْ ﻓَﺄَﺣْﺴِﻨُﻮﺍ ﺃَﺳْﻤَﺎﺀَﻛُﻢْ

Artinya: "Sesungguhnya kalian akan dipanggil pada hari kiamat dengan nama kalian dan nama bapak-bapak kalian. Maka baguskanlah nama-nama kalian." (HR Abu Dawud dan Al Baihaqi)

Lantas, apa saja inspirasi nama-nama Islami bermakna baik? Berikut 18 nama di antaranya, seperti dirangkum dari unggahan akun Instagram @infoakhwatmuslimah.

Baca juga: Rekomendasi 10 Nama Anak Laki-Laki Islami Bermakna Beruntung, Yuk Disimak 

Ilustrasi nama anak perempuan Islami. (Foto: Shutterstock)

1. Davina Nur Latifah: Cahaya cinta yang lemah lembut.

2. Damiya Imroah Bahiroh: Perempuan baik, bersinar, serta membawa berkah dan kebaikan.

3. Farah Nur Fitriyah: Perempuan yang menyenangkan, sumber cahaya.

4. Davina Zaila Hamidah: Perempuan tercinta yang suka memuji-Nya.

5. Ghina Ulya Syarifah: Wanita berbudi luhur dan bermartabat.

6. Faiza Tazkia Shafia: Perempuan yang beruntung dan suci.

7. Gamila Naura Zaida: Wanita yang cantik yang selalu menyebarkan kebaikan dan keberuntungan.

Baca juga: 10 Nama Anak Laki-Laki Islami Miliki Arti Dirahmati Allah Ta'ala 

8. Ghariyah Zharufa Abidah: Wanita yang cantik dan berbakti.

9. Hazima Ramlah Qanita: Wanita baik hati yang patuh dan sabar.

10. Hamna Nafisa Raihana: Wanita yang baik hati, memiliki derajat yang tinggi dan dianugerahi kemudahan.

Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

11. Hanin Hanania: Anak perempuan yang dicintai dan mencintai Tuhan.

12. Hanin Raihana Syahira: Wanita yang terkenal akan kebaikan hatinya dan seseorang yang penuh cinta.

13. Iffah Nur Shobah: Wanita suci yang menjadi cahaya pagi.

14. Izza Hilyah Nafisah: Perhiasan berharga, bagus, dan mulia.

Baca juga: 8 Rekomendasi Nama Anak Perempuan Islami, Miliki Makna Kebaikan 

15. Julwa Jumanatul Rayah: Wanita cerdas yang menjadi mutiara kehidupan.

16. Jaida Tsamrotul Fuada: Wanita baik hati yang dicintai.

17. Kaisa Marhamah Sajihah: Wanita yang manis, pintar, dan mendapatkan keberkahan Allah.

18. Kayesa Asma Fatina: Wanita yang cerdas dan mengagumkan seperti putri Nabi.

Wallahu a'lam bishawab.

Ilustrasi nama anak perempuan Islami. (Foto: Pexels)

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini