Share
Advertisement

Game Anime "Alchemy Stars" Akan Hadir Berbahasa Indonesia

Antara , Jurnalis-Rabu 15 September 2021 16:48 WIB
Game anime Alchemy Stars hadir berbahasa Indonesia (foto: Antara)
Game anime Alchemy Stars hadir berbahasa Indonesia (foto: Antara)
A
A
A

JAKARTA - Game anime "Alchemy Stars" akan segera dirilis dalam Bahasa Indonesia oleh pengembang Tencent Games. Alchemy Stars adalah mobile game yang menggabungkan anime, strategi, role playing game (RPG) dan dibungkus dengan cerita yang unik, grafis mutakhir dan latar musik yang dinamis.

Berkolaborasi dengan Tourdog Studio, Tencent Games mengenalkan Alchemy Stars sebagai sebuah mobile game dengan konsep RPG line strategy dan sukses mencatat 7 juta registrasi pada peluncuran pertama, menjadikan mereka salah satu game anime terpopuler di Jepang sekarang ini.

Baca Juga: Game Mobile Legends: Bang Bang Siap Rayakan Ulang Tahun ke-5

Gameplay menggabungkan strategi yang inovatif dengan permainan kartu dalam pertarungan berbasis giliran. Pemain harus menguasai unsur elemen yang ada untuk menyusun rencana terbaik. Tersedia juga mode auto-combat, yang membuat game ini cocok untuk diakses oleh semua penggemar RPG.

Baca Juga: Mainkan Game Climber Ninja dan Buktikan Kecekatanmu! 

Pemain bisa melakukan pra-registrasi versi Bahasa Indonesia mulai dari sekarang dan mendapatkan hadiah spesial saat peluncuran yang dijadwalkan pada akhir September.

Menyambut tahap pra-registrasi, Alchemy Stars menyiapkan berbagai macam hadiah, mulai dari 5000 Nightium saat pra-registrasi mencapai 10 ribu pendaftar, 100 Lumamber untuk 50 ribu pendaftar, Anonymous Gift I untuk 100 ribu pendaftar, 3 Star Flare bagi 200 pendaftar, dan limited furniture apabila jumlah registrasi menyentuh target angka 500 ribu pendaftar.

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Telusuri berita techno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement