Share

Apa Efek Samping Terlalu Banyak Vitamin D?

Dyah Ratna Meta Novia, Okezone · Kamis 21 Oktober 2021 23:36 WIB
https: img.okezone.com content 2021 10 21 298 2489787 apa-efek-samping-terlalu-banyak-vitamin-d-IVWZ05xPZB.jpg Vitamin D (Foto: Yorkshire evening post)
A A A

SELAMA ini vitamin D penting untuk penyerapan kalsium, fungsi kekebalan tubuh, dan melindungi kesehatan tulang, otot, dan jantung.

Nah, Vitamin D dapat diproduksi oleh tubuh Anda ketika kulit Anda terkena sinar matahari. Kandungan vitamin D juga dapat mengoptimalkan beberapa peran darah dalam menjaga sel-sel tubuh tetap sehat.

Namun kelebihan vitamin D juga berbahaya. Berikut beberapa efek samping jika berlebihan vitamin D bagi bayi, melansir dari Healthline.

 Vitamin D

1. Meningkatkan kadar kalsium darah

Vitamin D membantu tubuh bayi menyerap kalsium dari makanan yang dikonsumsi. Sebenarnya, ini adalah salah satu peranan yang paling penting.

Namun, jika asupan vitamin D berlebihan, kalsium darah dapat mencapai tingkat yang dapat menyebabkan gejala yang berpotensi berbahaya.

 

2. Mual, muntah, dan nafsu makan menurun

Banyak efek samping dari kelebihan vitamin D, yang kemudian berhubungan dengan kalsium dalam darah berlebih. Begitupun termasuk efek mual, muntah, dan nafsu makan yang buruk. Namun, gejala ini tidak terjadi pada semua kalangan umur dengan kadar kalsium tinggi.

3. Sakit perut, sembelit, atau diare

Sakit perut, sembelit, dan diare adalah keluhan pencernaan umum yang sering dikaitkan dengan intoleransi makanan atau sindrom iritasi usus besar. Namun, mereka juga bisa menjadi tanda peningkatan kadar kalsium yang disebabkan oleh keracunan vitamin D.

4. Merusak kesehatan tulang

Karena vitamin D memainkan peran penting dalam penyerapan kalsium dan metabolisme tulang, tentunya cukup berperan sangat penting untuk menjaga tulang yang kuat. Namun, ternyata terlalu banyak vitamin D dapat merusak kesehatan tulang.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(DRM)

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini