Share
Advertisement

Database Pengaduan KPAI Diduga Bocor dan Dijual Online

Intan Rakhmayanti Dewi , Jurnalis-Kamis 21 Oktober 2021 14:57 WIB
Data bocor (Foto: Notebook check)
Data bocor (Foto: Notebook check)
A
A
A

RUPANYA ada dugaan kebocoran data milik institusi pemerintah kembali beredar. Kali ini database milik Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) yang diduga bocor dan dijual di forum online.

Temuan kebocoran data atau leaked itu pertama kali dipublikasikan di situs Raidforums oleh akun dengan username C77.

 data bocor

Bertuliskan "Leaked Database KPAI," C77 menggunggah postingan tersebut pada 13 Oktober 2021. Agar menarik perhatian, akun tersebut juga memberikan sample data.

Adapun isi sample data meliputi nama, nomor identitas, kewarganegaraan, telepon, agama, pekerjaan, pendidikan, alamat, email, tempat tanggal lahir, jenis kelamin, provinsi, dan kota.

Berdasarkan penelusuran, akun C77 menawarkan dua file database untuk dijual, yakni kpai_pengaduan_csv dan kpai_pengaduan2_csv.

Sesuai namanya, kedua database ini kemungkinan berisi pengaduan masyarakat di Tanah Air.

Sejauh ini masih belum diketahui secara pasti apakah database yang bocor ini adalah memang benar milik KPAI atau hanya sebatas sample data yang disebutkan.

Mengenai data yang dijual ini, Pengamat Keamanan Siber dari Vaksincom, Alfons A Tanujaya mengungkapkan kebenarannya.

Data yang dijual menurut pengecekan pihaknya adalah benar data kependudukan yang sah.

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Telusuri berita techno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement