Share

Cerita Mualaf Cantik Teguh Jalankan Ajaran Islam meski Diperlakukan Tidak Wajar

Intan Afika Nuur Aziizah, Jurnalis · Senin 15 November 2021 01:11 WIB
https: img.okezone.com content 2021 11 14 621 2501557 cerita-mualaf-cantik-teguh-jalankan-ajaran-islam-meski-diperlakukan-tidak-wajar-fIRw2UVuwM.jpg Kisah mualaf cantik Alexandra Lloyd asal Kanada. (Foto: YouTube Barat Bersyahadat)
A A A

SEORANG wanita asal Kanada, Amerika Utara, bernama Alexandra resmi menjadi mualaf. Bukan karena lelaki ataupun paksaan orang lain, wanita cantik ini mengaku tulus dari hati untuk memeluk agama Islam.

Menjadi seorang mualaf di negeri mayoritas non-Muslim tentu tidak mudah. Alexandra sempat mengalami diskriminasi hingga ditatap oleh orang sekitar secara tidak wajar. Namun, dia tetap teguh dengan pendiriannya sebagai seorang Muslimah.

Baca juga: 10 Artis Ini Dikira Non-Muslim, padahal Islam sejak Lahir 

Dikutip dari kanal YouTube Barat Bersyahadat, Senin (15/11/2021), wanita cantik ini memiliki nama lengkap Alexandra Lloyd. Dia mulai belajar sholat dengan hasil karyanya sendiri. Ia bahkan mengirim dokumen tersebut kepada para mualaf lainnya yang berniat untuk belajar sholat.

Kisah mualaf cantik Alexandra Lloyd asal Kanada. (Foto: YouTube Barat Bersyahadat)

Alexandra sudah mengetik beberapa tata cara sholat hingga doa-doanya dalam sebuah file. Tulisannya itu akan dicetak sebagai panduannya dalam praktik sholat. Dia akan menempelkan kertas-kertas tersebut di dinding kamarnya. Sehingga ketika sholat, Alexandra pun bisa membaca doa-doa tersebut.

"Kuambil dokumen yang sudah aku ketik, lalu aku print, kemudian aku tempelkan di dinding. Jadi saat sholat, aku bisa membacanya. Dengan begitu, aku sholat dengan doa bahasa Arab," kata Alexandra.

Baca juga: Temukan Jawaban tentang Tuhan di Alquran, Wanita Cantik Ini Mantap Jadi Mualaf 

Cara ini sangat membantunya mempermudah hafalan bacaan sholat. Kini dia pun sudah lancar melakukan sholat tanpa harus membaca tulisan-tulisannya itu. Satu tips utama dari Alexandra untuk para mualaf yang sedang belajar sholat adalah tidak terburu-buru.

"Satu tips utama dari aku untuk mereka yang baru mau praktik sholat pertama kali adalah jangan terburu-buru," ujarnya.

Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Menurut Alexandra, umat Islam harus menyempurnakan gerakan serta ucapan pelafalan doa dalam sholat. Sholat harus menjadi bagian dari segala kegiatan dan terus difokuskan agar mendapatkan berkah dari segala setiap gerakannya. Meski sulit dijalani, namun dengan niat dan tekad yang kuat, tentu bisa terlaksanakan.

Setelah mantap menjadi mualaf, Alexandra memutuskan memakai hijab. Penampilannya tentu menuai beragam reaksi dari orang sekitar. Banyak orang yang tidak mengenalnya, menatapnya dengan aneh.

Baca juga: Cari-Cari Kesalahan Alquran, Bule Cantik Ini Malah Jatuh Cinta dan Jadi Mualaf 

"Orang di muka umum, mereka menatapku aneh. Tidak masalah, itulah kehidupan. Tetanggaku mulai bertanya, 'Itu siapa ya?' Saat pertama kali aku berhijab. Mereka bilang tidak mengenaliku," tuturnya.

Meski demikian, Alexandra menganggapnya sebagai suatu proses dalam hidup. Seiring berjalannya waktu, orang-orang pun akan memahami dan menerima perubahan tersebut.

Baca juga: Sangat Mencintai Islam, Mualaf Cantik Ini Rasakan Keajaiban Tak Biasa saat Pegang Alquran 

Hal yang terpenting bagi Alexandra adalah berbuat baik dan meredam amarah ketika mendengar anggapan orang lain tentang hijab ataupun tentang Islam.

"Tapi itulah sebuah proses, lambat laun orang akan sadar juga bahwa kamu adalah orang yang sama dan itu yang terpenting. Tetap berlaku baik terhadap orang dan tidak marah. Tak masalah kalau orang punya anggapan lain tentang hijab dan tentang Islam," pungkasnya.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini