Share

Mau Dapat Pahala Haji dan Umrah? Yuk Lakukan 3 Amal Ibadah Ini

Novie Fauziah, Jurnalis · Jum'at 03 Desember 2021 14:14 WIB
https: img.okezone.com content 2021 12 03 616 2511390 mau-dapat-pahala-haji-dan-umrah-yuk-lakukan-3-amal-ibadah-ini-tIa0rYJ8MH.jpg Ilustrasi amal ibadah setara pahala haji dan umrah. (Foto: Freepik)
A A A

HAJI dan umrah merupakan ibadah yang sangat diidam-idamkan umat Islam. Namun karena beberapa alasan, banyak kaum Muslimin tertunda menunaikannya. Tapi jangan khawatir, setiap Mukmin masih bisa meraih pahala haji dan umrah. Caranya dengan melakukan sejumlah amalan salih.

Wakil Ketua Majelis Dakwah dan Pendidikan Islam (Madani) Ustadz Ainul Yaqin mengatakan ada amal ibadah yang bisa dilakukan dan pahalanya setara melaksanakan haji serta umrah.

Baca juga: Kisah Hijrah Atlet Skateboard Pevi Permana, Raih Hidayah ketika Antar Istri Sholat 

"Kalau belum bisa berangkat haji atau umrah, ada ibadah lain yang pahalanya juga sama (berangkat ke Tanah Suci, red)," ujarnya saat dihubungi MNC Portal, Jumat (3/12/2021).

Dari sekian banyak amalan atau ibadah yang pahalanya setara dengan pergi haji atau umrah, berikut ini 3 di antaranya:

Baca juga: Hukum Doa dengan Bahasa Indonesia ketika Sholat, Bolehkah? 


1. Melakukan sholat isyraq

Cara melaksanakannya yakni:

- Sholat Subuh berjamaah di masjid.

- Berdiam tadzakur, berzikir, dan melakukan kegiatan yang manfaat.

- Ketika matahari setinggi tombak (15 menit setelah matahari terbit), melakukan sholat dua rakaat (disebut sholat isyraq atau sholat dhuha di awal waktu).

مَنْ صَلَّى صَلاةَ الصُّبْحِ فِي مَسْجِدِ جَمَاعَةٍ يَثْبُتُ فِيهِ حَتَّى يُصَلِّيَ سُبْحَةَ الضُّحَى، كَانَ كَأَجْرِ حَاجٍّ، أَوْ مُعْتَمِرٍ تَامًّا حَجَّتُهُ وَعُمْرَتُهُ

Artinya: "Barang siapa yang mengerjakan Sholat Subuh dengan berjamaah di masjid, lalu dia tetap berdiam di masjid sampai melaksanakan sholat sunah dhuha, maka ia seperti mendapat pahala orang yang berhaji atau berumrah secara sempurna." (HR Thabrani)

Baca juga: Hotman Paris Tanya Pembagian Harta Vanessa Angel dan Bibi, KH Cholil Nafis Beri Penjelasan 

Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

2. Menghadiri majelis ilmu

مَنْ غَدَا إِلَى الْمَسْجِدِ لا يُرِيدُ إِلا أَنْ يَتَعَلَّمَ خَيْرًا أَوْ يُعَلِّمَهُ، كَانَ لَهُ كَأَجْرِ حَاجٍّ تَامًّا حَجَّتُهُ

Artinya: "Siapa yang berangkat ke masjid yang ia inginkan hanyalah untuk belajar kebaikan atau mengajarkan kebaikan, ia akan mendapatkan pahala haji yang sempurna hajinya." (HR Thabrani)

Baca juga: Jamaah Umrah Berangkat Desember Ini? Wamenag: Masih Banyak yang Harus Dituntaskan 

3. Sholat berjamaah

مَنْ مَشَى إِلَى صَلاَةٍ مَكْتُوْبَةٍ فِي الجَمَاعَةِ فَهِيَ كَحَجَّةٍ وَ مَنْ مَشَى إِلَى صَلاَةٍ تَطَوُّعٍ فَهِيَ كَعُمْرَةٍ نَافِلَةٍ

Artinya: "Siapa yang berjalan menuju sholat wajib berjamaah, maka ia seperti berhaji. Siapa yang berjalan menuju salat sunah, maka ia seperti melakukan umrah yang sunah (HR Thabrani)

Wallahu a'lam bishawab.

Baca juga: Bule Cantik Ini Jadi Mualaf Usai Sadar Tuhan Itu Satu, Tidak Miliki Anak 

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini