Share

Viral TKI Kerja Keras Sampai Punya Peternakan di Saudi, Netizen: Sangat Menginspirasi

Intan Afika Nuur Aziizah, Jurnalis · Selasa 04 Januari 2022 13:37 WIB
https: img.okezone.com content 2022 01 04 614 2527212 viral-tki-kerja-keras-sampai-punya-peternakan-di-saudi-netizen-sangat-menginspirasi-xWfmT0zT0b.jpg Viral TKI sukses punya peternakan di Arab Saudi. (Foto: YouTube Hendi Gentong Channel)
A A A

VIRAL tenaga kerja Indonesia (TKI) yang sukses punya peternakan di Arab Saudi tengah menjadi sorotan di media sosial. Pasalnya, peternakan itu berhasil diraih berkat kegigihan serta ketekunannya dalam bekerja, sehingga sang majikan pun percaya kepada TKI tersebut.

Hal ini diungkap oleh seorang vlogger bernama Hendi melalui kanal YouTube-nya. Dia menunjukkan betapa luasnya peternakan ayam sang TKI di Arab Saudi.

Baca juga: 7 Selebgram Hijab Inspirasi Muslimah Tanah Air, Nomor 4 Mualaf Cantik dan Berprestasi 

"Dia orang Indonesia udah lama di sini. Ya Alhamdulillah bisa dibilang sukseslah. Dia di sini punya ternak ayam," ujarnya, seperti dikutip dari kanal YouTube Hendi Gentong Channel, Selasa (4/1/2022).

Tampak Hendi yang memakai kaus lengan panjang merah muda tengah berkeliling menyusuri peternakan. Tanah peternakan itu terlihat sangat luas. Kandang peternakannya pun begitu megah memiliki dua tingkat. Pada bagian bawah, tampak peternakan kambing dan kandang burung milik sang majikan.

"Kalau ini kambing, ini punya majikannya. Ada burung juga. Kalau di orang Sunda mah burung puyuh," ujar Hendi.

Nah, untuk kandang bagian atas, diisi dengan ribuan ayam milik sang TKI yang berkerumun dengan beragam warna. Ayam-ayam itu tampak sehat dan berlari sangat gesit.

Baca juga: Viral Artis Miliki Boneka Arwah, Termasuk Perbuatan Syirik? 

Beberapa pakan pun turut berjajar di dalam kandang. Suara ayam berkokok terus bersahutan sepanjang video. Sang vlogger tampak begitu takjub dan tak berhenti mengucap lafal Masya Allah.

"Masya Allah, guys. Banyak banget. Masya Allah, Tabarakallah," ucap Hendi.

Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Tidak hanya di dalam kandang, ratusan ayam pun turut hadir di luar kandang. Bedanya, ayam-ayam itu milik sang majikan dan masih sangat kecil berumur 1 bulan.

Meski demikian, ayam tersebut tetap terlihat gemuk dan sehat. Ketika waktunya makan, ayam-ayam kecil itu langsung berkumpul di satu tempat.

Baca juga: Keutamaan Senyum Istri untuk Suami, Rasulullah pun Sangat Menganjurkan 

"Gede guys. Masya Allah, Tabarakallah. Kayak apa ini omzet gede ini. Sebulan udah segede ini. Lima bulan juga udah gede kalau makan kayak gini," ujar Hendi yang begitu takjub.

Tidak berniat menyombongkan diri, Hendi hanya ingin menunjukkan kepada warga negara Indonesia bahwa pekerjaan apa pun bisa membawa seseorang menuju kesuksesan, termasuk menjadi TKI.

Baca juga: Kisah Mualaf Cantik Asal Prancis: Tanpa Islam Kehidupan Saya Tidak Bermakna 

Melalui video ini, Hendi berharap warga Indonesia terinspirasi bekerja keras dan pantang menyerah dalam mewujudkan mimpinya.

"Mudah-mudahan bisa bermanfaat, bisa mengedukasi, bisa menginspirasi yang di Arab Saudi bisa punya ternak ayam usaha sambilan yang menjanjikan. Masya Allah, Tabarakallah. Sukses buat si mas," ujarnya.

Unggahan itu langsung dibanjiri beragam komentar. Banyak yang mengaku takjub melihat kesuksesan sang TKI. Banyak juga yang terinspirasi dengannya.

"Alhamdulillah sukses selalu ternak ayam kawan," tulis netizen.

Baca juga: Kehujanan, Raja Basah Kuyup tapi Kok Abu Nawas Tetap Kering 

"Masya Allah TKI sukses," balas netizen lain.

"Sukses selalu buat saudara kita yang ada di sana," ungkap seorang netizen.

Baca juga: Baca Selebaran, Mantan DJ Ini Dapat Hidayah Islam dan Yakin Jadi Mualaf 

"Video ini sangat menginspirasi saya, bosqu. Semangat berkarya terus ya, bosqu," sahut netizen lainnya.

"Menginspirasi buat saya. Makasih sharing-nya," pungkas seorang netizen.

Wallahu a'lam bishawab.

1
3

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini