Share

Hasil Manchester City vs Chelsea di Pekan Ke-22 Liga Inggris 2021-2022: Gol Tunggal Kevin De Bruyne Beri The Citizens 3 Poin

Ilham Sigit Pratama, MNC Portal · Sabtu 15 Januari 2022 21:28 WIB
https: img.okezone.com content 2022 01 15 45 2532785 hasil-manchester-city-vs-chelsea-di-pekan-ke-22-liga-inggris-2021-2022-gol-tunggal-kevin-de-bruyne-beri-the-citizens-3-poin-xN7EmyRYIg.jpg Man City menang tipis 1-0 atas Cheslea (Foto: Reuters)
A A A

MANCHESTER - Manchester City melawan Chelsea dalam lanjutan Liga Inggris 2021-2022. Tanding di Etihad Stadium, Sabtu (15/1/2022), malam WIB, The Citizens menang tipis 1-0 atas Chelsea.

Manchester City vs Chelsea (Foto: Reuters)

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Laga berlangsung alot sejak menit pertama. Seperti biasa, pasukan Josep Guardiola menampilkan gaya main menyerang. Namun, Chelsea bermain rapat dan solid. Oleh sebab itu, peluang berbahaya belum tercipta hingga 10 menit laga berjalan.

Pada menit 14, Raheem Sterling mengirim umpan ke kerumunan pemain Man City. Akan tetapi, sepakan John Stones diselamatkan dengan gemilang oleh penjaga gawang Chelsea, Kepa Arrizabalaga.

Pada menit 24, Man City kembali menebar ancaman. Jack Grealish mengirim umpan kepada Kevin De Bruyne, tetapi pemain asal Belgia itu menembak dari sudut sempit sehingga tidak membuahkan peluang berbahaya.

Man City terus menekan Chelsea sejak daerah permainan The Blues. Para pemain Chelsea pun kesulitan karena opsi umpan berkurang karena minimnya ruang kosong.

Lini belakang Chelsea pun membuat kesalahan pada menit 39. Sayang, Jack Grealish, yang berhadapan satu lawan satu dengan Kepa, gagal memanfaatkan peluang tersebut.

Pada menit 42, Grealish kembali melepaskan umpan tarik kepada De Bruyne. Meski begitu, sepakan De Bruyne masih melayang di atas gawang sehingga babak pertama berakhir dengan skor kacamata.

Baca Juga:

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Babak Kedua

Babak kedua baru dimulai, Chelsea langsung ngegas kala menemukan celah di lini belakang Man City. Mateo Kovacic mengirim umpan terobosan kepada Romelu Lukaku, tetapi Ederson tampil ciamik untuk menggagalkan peluang emas tersebut.

Pada menit 63, giliran Man City yang mengancam. Akan tetapi, usaha De Bruyne masih belum berbuah gol.

Lima menit berselang, Man City mengancam melalui transisi cepat. Sayang, sepakan Raheem Sterling masih melebar.

Pada menit 70, Man City bisa memecah kebuntuan. Sepakan melengkung De Bruyne merobek jala gawang Kepa Arrizabalaga.

Tidak ada gol tambahan tercipta hingga laga usai. The Citizens pun keluar sebagai pemenang.

Susunan pemain:

Man City XI (4-3-3): Ederson; Aymeric Laporte, John Stones, Joao Cancelo, Kyle Walker, Rodri, Bernardo Silva, Kevin De Bruyne, Jack Grealish, Phil Foden, Raheem Sterling.

Pelatih: Josep Guardiola

Chelsea XI (3-4-3): Kepa Arrizabalaga; Thiago Silva, Malang Sarr, Antonio Rudiger, Mateo Kovacic, N’Golo Kante, Marcos Alonso, Cesar Azpilicueta, Romelu Lukaku, Christian Pulisic, Hakim Ziyech.

Pelatih: Thomas Tuchel

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini