Share

Koleksi Kendaraan Calon Pemimpin Ibu Kota Baru Ahok vs Bambang Brojonegoro, Tajiran Siapa?

Rio Chandra, MNC Portal · Minggu 23 Januari 2022 07:14 WIB
https: img.okezone.com content 2022 01 23 86 2536339 koleksi-kendaraan-calon-pemimpin-ibu-kota-baru-ahok-vs-bambang-brojonegoro-tajiran-siapa-rXhyY5PbRG.jpg Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok (dok Okezone)

JAKARTA - Sosok mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Menteri Riset dan Teknologi Bambang Brodjonegoro menjadi dua di antara empat calon pemimpin Ibu Kota baru di Kalimantan Timur.

Calon pemimpin Ibu Kota baru ini akan bertindak sebagai Kepala Badan Otorita Ibu Kota Baru, bertanggung jawab memimpin proses pemindahan dan pembangunan ibu kota baru di Penajam Passer Utara-Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.

Nantinya Badan Otorita ibu kota negara itu akan diatur dalam peraturan presiden (perpres) yang disiapkan bersamaan pembahasan rancangan undang-undang (RUU) ibu kota negara. Badan Otorita IKN juga disinggung dalam draf RUU IKN.

Didapuk menjadi calon pemimpin Ibu Kota baru, berikut koleksi kendaraan Ahok dan Bambang Brojonegoro:

Ahok

Ahok merupakan salah satu tokoh yang cukup penggemar jenis mobil SUV. Itu terlihat dari koleksi mobil mewah pribadinya. Selama berkarir di perusahaan berpelat merah, ia pastinya memiliki kekayaan yang cukup lumayan.

Menurut data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut memiliki lima unit mobil di garasinya. Tiga di antaranya merupakan kendaraan segmen SUV.

infografis

Data resmi itu memaparkan, koleksi mobil Ahok antara lain adalah Toyota Land Cruiser 2012, Jeep Rubicon 2014 dan 2018, Mercedes, hingga Toyota Alphard. Tiga mobil SUV yang dimaksud adalah, dua mobil Jeep Rubicon dan Land Cruiser.

Jika bicara koleksi mobil yang paling mahal, maka Land Cruiser (Rp500 juta), Jeep Rubicon 2018 (Rp1,2 miliar), Mercedes Benz (Rp2,1 miliar), dan Toyota Alphard (Rp900 juta) ada di daftar teratas. Sedangkan, Jeep Rubicon edisi tahun 2014 menjadi yang paling murah, yakni sebesar Rp400 juta.

Jika dijumlahkan secara total, koleksi mobil Ahok mencapai Rp5,1 miliar. Semua koleksinya pun merupakan kendaraan hasil sendiri. Jumlah itu nyatanya hanya sekitar 8,5 persen dari total kekayaannya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Bambang Brojonegoro

Berdasarkan laporan LHKPN yang dibuat pada Agustus 2021 lalu, Bambang Brodjonegoro diketahui memiliki total harta kekayaan sebesar Rp6.732.346.209. Dimana saat itu ia menduduki jabatan sebagai Komisaris Utama PT Telkom.

Harta kekayaan Bambang Brodjonegoro ini terdiri dari tanah dan bangunan senilai Rp29.695.506.738 , alat transportasi Rp893.000.000, surat berharga Rp1.388.113.968, kas dan setara kas Rp5.391.049.527 dan lain sebagainya.

Menariknya, sebidang tanah yang dimiliki Bambang berlokasi di Australia. Ia juga memiliki tanah dan bangunan seluas 1050 m2/450 m2 di Jakarta Selatan secara hibah tanpa akta. Nilai bangunan itu sebesar Rp13.250.250.000.

1
2

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini