Share

5 Fakta Pangeran Charles Terima Belasan Miliar dari Osama!

Asthesia Dhea Cantika , MNC Portal · Sabtu 06 Agustus 2022 21:08 WIB
https: img.okezone.com content 2022 08 06 320 2643184 5-fakta-pangeran-charles-terima-belasan-miliar-dari-osama-1p5bQW1x0c.jpg Pangeran Charles terima belasan miliar dari Osama (Foto: VOA)
A A A

JAKARTA - Terdapat 5 fakta Pangeran Charles terima belasan miliar dari Osama! Pangeran Charles dikabarkan menerima uang belasan miliar dari Osama bin Laden.

Osama bin Laden adalah warga Arab Saudi pendiri kelompok teroris al-Qaeda. Pria yang dianggap sebagai dalang serangan 11 September 2001 atau 9/11 di Amerika Serikat (AS) ini tewas dalam operasi pasukan khusus Amerika di Pakistan pada Mei 2011.

Usut punya usut sumbangan yang diterima Pangeran Charles itu berasal dari Bakr bin Laden dan Shafiq bin Laden. Diketahui, sang Pangeran Wales menerima meski kala itu para penasihat merasa keberatan.

Berikut 5 fakta Pangeran Charles terima belasan miliar dari Osama dirangkum dari berbagai sumber:

1. Terima Rp18 Miliar

Ahli waris tahta Kerajaan Inggris itu melakukan mediasi kesepakatan pada 2013 untuk menerima sumbangan amal sebesar 1 juta Poundsterling dari saudara tiri mendiang Osama bin Laden.Pangeran Charles disebut menerima uang sebesar 1,2 juta dolar Amerika Serikat (AS) atau Rp18 miliar.

2. Pangeran Charles Membantah

Pihak Clarence House membantah laporan Sunday Times melalui pernyataannya. Dalam pernyataannya, pihaknya menegaskan bahwa keputusan untuk menerima dana sumbangan dibuat oleh Dewan Komisaris PWCF, bukan oleh Pangeran Charles sendiri.

 

3. Sumbangan Berasal dari Saudara Osama bin Laden

Sumbangan yang diberikan kepada Yayasan Amal Pangeran Wales itu bukanlah berasal dari mendiang Osama bin Laden, melainkan diberikan oleh saudara tirinya, Bakr bin Laden. Bakr bin Laden adalah mantan pemimpin perusahaan konstruksi Saudi Binladin Group yang berkantor di Jeddah, Arab Saudi.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

4. Sumbangan Diterima pada 2013

Komisi Amal, yang mendaftarkan dan mengawasi badan amal di Inggris dan Wales, mengatakan pada November bahwa pihaknya telah membuka penyelidikan resmi terhadap sumbangan yang diterima oleh yayasan amal Mahfouz yang ditujukan untuk yayasan Pangeran Charles. Yayasan Pangeran Charles, didirikan pada tahun 1986, tidak diatur oleh Komisi Amal tetapi terdaftar di Regulator Amal Skotlandia.

5. Kerajaan Saudi ternyata Keberatan

Seorang sumber Kerajaan Saudi diketahui merasa keberatan dengan klaim Sunday Times bahwa Pangeran Charles secara pribadi menerima sumbangan itu. Ia bahkan diketahui menjadi mediator kesepakatan dan bahwa para penasehatnya memohon agar ia mengembalikan dana itu.

Sumber lainnya yang dekat dengan PWCF menyebut jika setelah pemeriksaan menyeluruh terhadap masalah itu, Dewan Komisaris menyimpulkan bahwa tindakan satu anggota keluarga Bin Laden tidak seharusnya menodai seluruh keluarga.

Demikian 5 fakta Pangeran Charles terima belasan miliar dari Osama yang tak banyak diketahui.

1
2

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini