Share

Masih Berburu Gelar Juara MotoGP 2022, Enea Bastianini Pede Bisa Salip Fabio Quartararo

Maulana Yusuf, Jurnalis · Jum'at 23 September 2022 22:00 WIB
https: img.okezone.com content 2022 09 23 38 2673611 masih-berburu-gelar-juara-motogp-2022-enea-bastianini-pede-bisa-salip-fabio-quartararo-kHLWn2jKq2.jpg Enea Bastianini masih yakin bisa salip koleksi poin Fabio Quartararo (Foto: MotoGP)
A A A

MOTEGI – Pembalap Gresini Ducati, Enea Bastianini, belum menyerah gelar juara MotoGP 2022. Dia bahkan yakin bisa menyalip Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha), yang memimpin klasemen sementara, meski peluangnya kecil.

Sebagaimana diketahui, Bastianini baru saja memenangkan balapan MotoGP Aragon 2022. Kemenangan itu membuat Bastianini menempel Quartararo di klasemen sementara.

Enea Bastianini (Foto: MotoGP)

Pembalap asal Italia itu kini menempati posisi keempat klasemen sementara dengan koleksi 163 poin. Dia tertinggal 48 poin dari Quartararo.

Sekadar informasi, Bastianini ada di bawah Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo, posisi kedua), dan Aleix Espargaro (Aprilia Racing, posisi ketiga). Akan tetapi, Bastianini tidak gentar.

"Peluang saya sangat tipis, tetapi saya belum kehilangan gelar juara. Penting untuk mengulang balapan kuat, seperti di Aragon dan Misano," jelas Bastianini, dilansir dari Speedweek, Jumat (23/9/2022).

“Saya telah membuat kemajuan yang baik setelah liburan musim panas, saya bisa menjadi kuat di akhir pekan sejak awal. Itu yang paling penting. Saya memberikan segalanya setiap akhir pekan, untuk berakhir di posisi yang baik di kejuaraan,” tambahnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Fabio Quartararo (Foto: MotoGP)

“Sejauh ini, belum ada team order. Saya masih memiliki peluang yang sangat kecil untuk memenangkan gelar, itu masih ada. Saya selalu harus memberikan 100 persen di balapan, kemudian kita akan melihat apakah akan ada urutan yang stabil atau tidak," tandasnya, sebelum GP Jepang.

Selanjutnya, Bastianini dan para pembalap lain akan bersaing dalam balapan MotoGP Jepang 2022. Balapan itu akan berlangsung di Sirkuit Motegi, Jepang, Minggu 25 September 2022, pukul 13.00 WIB.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini